6 hari Kerja, Satuan Lantas Polres Samosir Laksanakan Anjangsana Jelang HUT Lalulintas Polri ke-69

SAHAT HALOMOAN TAMPUBOLON

- Redaksi

Minggu, 15 September 2024 - 17:44 WIB

20106 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii|SUMUT|SAMOSIR| Samosir, 15 September 2024 – Dalam rangka menyambut Hari Ulang Tahun Satuan Lalulintas Polri ke-69, Satuan Lalulintas Polres Samosir yang dipimpin oleh Kasat Lantas AKP Natanail Surbakti, S.H., M.H, melaksanakan kegiatan Anjangsana. Kegiatan ini berlangsung dari tanggal 9 hingga 14 September 2024 di wilayah Kecamatan Pangururan.

Selama periode tersebut, para anggota Satuan Lalulintas Polres Samosir menyempatkan diri untuk melakukan kunjungan ke beberapa lokasi dan memberikan bantuan sosial berupa sembako kepada masyarakat yang membutuhkan. Kunjungan pertama dilakukan kepada ibu M. br Malau yang tinggal sendiri di Desa Huta Tinggi. Kunjungan kedua diarahkan kepada anak kurang sehat, Mutiara br. Silalahi di Desa Pardomuan I. Selanjutnya, bantuan juga diberikan kepada Rona Sari Sinaga, seorang PHL Sat Lantas yang baru saja melahirkan di Desa Pardomuan I, serta kepada purnawirawan polisi Bapak Panjaitan beserta istri.

Baca Juga :  Polda Aceh Berhasil Ungkap Kasus Narkotika, 300 Kg Ganja Siap Edar Diamankan

Para penerima bantuan mengungkapkan rasa terima kasih yang mendalam kepada Kepolisian Negara Republik Indonesia, khususnya kepada Satuan Lalulintas Polres Samosir, atas perhatian dan kepedulian yang diberikan. Mereka berharap kegiatan ini dapat mempererat silaturahmi dan sedikit meringankan beban hidup mereka.

Baca Juga :  Mulai Meradang!! Ngaku Adik Nina Wati, Pria Ngaku Ormas PBB Ancam Kejar Wartawan

Usai pelaksanaan patroli siang, Kasat Lantas Polres Samosir AKP Natanail Surbakti, S.H., M.H. menyampaikan, “Anjangsana ini adalah bentuk kebersamaan dan kepedulian kita terhadap masyarakat. Semoga bantuan sosial yang diberikan dapat bermanfaat dan kami berharap doa dari masyarakat agar kami selalu dalam perlindungan Tuhan. Kami berkomitmen untuk terus bekerja dengan penuh tanggung jawab dan melayani masyarakat dengan sebaik-baiknya,” ujar AKP Natanail Surbakti.

Sumber(Humas polres)
Pewarta(Maruli)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Polsek Medan Area Memberikan Hadia Tima Panas Pelaku Curanmor RRP di Medan Setelah Berusaha Melarikan Diri
Kapolrestabes Medan Tegaskan Pembubaran Geng Motor SL Dan RNR
Polda Sumut Ajak Masyarakat Manfaatkan Call Center 110, Wujudkan Sumatera Utara yang Lebih Aman
Polresta Deli Serdang Gelar Patroli Presisi Malam Hari di Daerah Rawan untuk Jaga Kamtibmas
Kapolres Pelabuhan Belawan Hadiri Penutupan MTQ ke-58 Kota Medan, Tekankan Pentingnya Membangun Generasi Qurani
Polres Pelabuhan Belawan Amankan Dua Terduga Pelaku Tawuran di Jalan Selebes
Hadiri Pesta Hiburan Rakyat HUT Kota Pematangsiantar ke-154, Kapolres Pematangsiantar Berikan Hadiah Doorprize
Polrestabes Medan Ringkus Pengedar Sabu di Medan Polonia

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 18:24 WIB

Polsek Medan Area Memberikan Hadia Tima Panas Pelaku Curanmor RRP di Medan Setelah Berusaha Melarikan Diri

Minggu, 27 April 2025 - 17:56 WIB

Polda Sumut Ajak Masyarakat Manfaatkan Call Center 110, Wujudkan Sumatera Utara yang Lebih Aman

Minggu, 27 April 2025 - 17:46 WIB

Polresta Deli Serdang Gelar Patroli Presisi Malam Hari di Daerah Rawan untuk Jaga Kamtibmas

Minggu, 27 April 2025 - 17:28 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Hadiri Penutupan MTQ ke-58 Kota Medan, Tekankan Pentingnya Membangun Generasi Qurani

Minggu, 27 April 2025 - 17:17 WIB

Polres Pelabuhan Belawan Amankan Dua Terduga Pelaku Tawuran di Jalan Selebes

Minggu, 27 April 2025 - 14:42 WIB

Hadiri Pesta Hiburan Rakyat HUT Kota Pematangsiantar ke-154, Kapolres Pematangsiantar Berikan Hadiah Doorprize

Minggu, 27 April 2025 - 11:14 WIB

Polrestabes Medan Ringkus Pengedar Sabu di Medan Polonia

Minggu, 27 April 2025 - 08:49 WIB

Rutan Kelas I Medan Gelar Kegiatan Makan Gratis Bagi Masyarakat

Berita Terbaru