Polres Pelabuhan Belawan Gelar Donor Darah Sambut Hari Jadi Humas Polri ke-73

RULI SISWEMI

- Redaksi

Selasa, 29 Oktober 2024 - 13:06 WIB

20137 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | POLRES PELABUHAN BELAWAN

29/10/2024

Polres pelabuhan Belawan Menyambut Hari Jadi Humas Polri ke-73 yang akan diperingati pada 30 Oktober 2024, Polres Pelabuhan Belawan menggelar kegiatan donor darah di Aula Wira Satya Polres Pelabuhan Belawan. Acara ini dipimpin oleh Wakapolres Pelabuhan Belawan, Kompol Iwan Kurnianto, SH., MH., dan diikuti lebih dari 100 peserta yang terdiri dari personel Polri, unsur TNI, serta rekan-rekan wartawan.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, SH., SIK., MKP., melalui Kasi Humas AKP Edy Suranta, SH., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari instruksi langsung Kadiv Humas Polri, Irjen Pol Dr. Sandi Nugroho, SIK., SH., M.Hum. “Kegiatan donor darah ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia untuk menyambut hari jadi Humas Polri dengan tema ‘73 Tahun Mengabdi Untuk Negeri, Humas Polri Presisi Menuju Indonesia Maju’,” ungkap AKP Edy Suranta.

Selain dari Polres Pelabuhan Belawan, kegiatan ini diikuti oleh personel TNI dari Pomal I Lantamal Belawan, Yonmarhanlan I Belawan, Subden Pom Belawan, dan Koramil Belawan, serta para wartawan yang menjadi mitra strategis Humas Polri dalam pemberitaan kegiatan Polri, khususnya di wilayah Belawan.

AKP Edy Suranta menambahkan bahwa kegiatan donor darah ini tidak hanya bertujuan untuk memeriahkan hari jadi Humas Polri, tetapi juga untuk mendukung persediaan darah di Palang Merah Indonesia (PMI) dan membantu masyarakat yang membutuhkan.

“Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat bagi yang membutuhkan, serta memperkuat hubungan antara Polri, TNI, dan media sebagai mitra strategis dalam menjaga stabilitas dan ketertiban di wilayah Belawan,” tutupnya.

Redaksi : Ruli Siswemi

Berita Terkait

Aktivis LIRA dan Korek Geruduk Polres Aceh Tenggara, Desak Copot Kasat Narkoba dan Bongkar Dugaan “Tangkap Lepas”
Wakil Walikota Tanjungbalai Keynote Speech Kegiatan Kordinasi Dan Sinkronisasi Mencegah Kekerasan Terhadap Anak
Kapolres Aceh Selatan Pimpin Upacara Sertijab Kabag Ops Polres Aceh Selatan
Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Penuh Semangat Kebangsaan
“Semangat Pemuda, Wujudkan Indonesia Bersatu – Kanwil Ditjenpas Sumut Gelar Upacara Sumpah Pemuda ke-97”
BNCT dan SPTP Kolaborasi Pulihkan Ekosistem Pesisir Lewat Penanaman Mangrove 22 Hektare dan Penangkaran Kepiting Bakau
BNCT dan SPTP Tanam 22 Hektare Mangrove, Pulihkan Ekosistem Pesisir Belawan
Kapolres Lhokseumawe Hadiri Forum SEURAMOE NSO, Bahas Sinergi Stakeholder dalam Menjaga Keamanan Operasional Industri Hulu Migas

Berita Terkait

Selasa, 28 Oktober 2025 - 22:39 WIB

Aktivis LIRA dan Korek Geruduk Polres Aceh Tenggara, Desak Copot Kasat Narkoba dan Bongkar Dugaan “Tangkap Lepas”

Selasa, 28 Oktober 2025 - 22:22 WIB

Peduli Sosial, PLN ULP Meureudu Nyalakan Listrik Gratis bagi Warga Pra-Sejahtera di Pidie Jaya Selaras Program LUTD pada Hari Listrik Nasional ke-80

Selasa, 28 Oktober 2025 - 21:30 WIB

Wakil Walikota Tanjungbalai Keynote Speech Kegiatan Kordinasi Dan Sinkronisasi Mencegah Kekerasan Terhadap Anak

Selasa, 28 Oktober 2025 - 21:25 WIB

Pemkab Aceh Tenggara Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025 Ketua DPRK Denny Febrian Roza: Pemuda Harus Berani, Jujur, dan Tangguh Hadapi Tantangan Zaman

Selasa, 28 Oktober 2025 - 19:32 WIB

Lapas Blangkejeren Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Tahun 2025: Kobarkan Semangat “Pemuda Pemudi Bergerak, Indonesia Bersatu”

Selasa, 28 Oktober 2025 - 17:25 WIB

Wagub Fadhlullah Desak Penyelesaian Tol Padang Tiji–Seulimuem, Target Bulan Depan berfungsi

Selasa, 28 Oktober 2025 - 17:24 WIB

Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-97 Penuh Semangat Kebangsaan

Selasa, 28 Oktober 2025 - 17:24 WIB

Polres Pidie Jaya Pastikan Harga Sembako Stabil Jelang MTQ ke-37

Berita Terbaru