BSI Aceh Siapkan 41 Cabang Weekend Banking Selama Februari 2025

Edi Marcell

- Redaksi

Sabtu, 1 Februari 2025 - 19:28 WIB

20585 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

BSI Aceh Siapkan 41 Cabang Weekend Banking Selama Februari 2025

BSI Aceh Siapkan 41 Cabang Weekend Banking Selama Februari 2025

TLII>>Banda Aceh, 1 Februari 2025 – BSI Aceh kembali menghadirkan layanan weekend banking di 41 kantor cabang selama Februari 2025. Langkah ini dilakukan untuk memberikan kemudahan bagi nasabah yang membutuhkan layanan perbankan di akhir pekan.

Regional CEO BSI Aceh, Wachjono menyatakan bahwa layanan weekend banking merupakan bagian dari komitmen BSI dalam mengoptimalkan pelayanan kepada nasabah. Perseroan membuka layanan ini untuk transaksi di teller maupun customer service, sehingga nasabah tetap dapat melakukan berbagai keperluan perbankan meskipun di akhir pekan.

BSI Aceh Siapkan 41 Cabang Weekend Banking Selama Februari 2025

“BSI memahami bahwa kebutuhan nasabah untuk bertransaksi tidak terbatas pada hari kerja saja. Oleh karena itu, layanan weekend banking kami hadir agar nasabah tetap dapat mengakses layanan perbankan kapan pun mereka butuhkan,” ujar Wachjono.

Baca Juga :  Kapolres Bener Meriah Monitoring Kegiatan Program Kerja Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Kabupaten Bener Meriah Tahun 2023

Selain layanan di kantor cabang, BSI juga terus berinovasi dalam memperluas jangkauan layanan perbankan. Hingga saat ini, terdapat lebih dari 17 ribu lebih BSI Agen yang siap melayani transaksi seperti setor dan tarik tunai, pembayaran listrik dan air, serta pembelian pulsa.

Kemudahan lain juga ditawarkan melalui 900-an ATM BSI yang tersebar di seluruh Aceh, memungkinkan nasabah melakukan berbagai transaksi seperti tarik tunai tanpa kartu, pembayaran tagihan bulanan, hingga transfer antarbank. Nasabah juga dapat melakukan transaksi tarik tunai maupun pembayaran di outlet ritel seperti Indomaret, Alfamart, dan Alfamidi.

Baca Juga :  Siap amankan Pilkada serentak Polres Aceh Selatan gelar Simulasi Sispamkota

Untuk optimalisasi layanan, BSI Aceh juga menghimbau nasabah untuk bisa memanfaatkan layanan BSI Channel yang bisa diakses dimanapun mulai dari mobile banking BYOND, ATM, BSI Agen, QRIS BSI, BSI Net dan Call center BSI Call 14040.

Regional CEO BSI Aceh mengingatkan nasabah untuk selalu waspada terhadap potensi penipuan yang mengatasnamakan bank, terutama informasi palsu terkait perubahan tarif antarbank yang disebarkan melalui pesan WhatsApp.

“Kami mengimbau nasabah untuk rutin mengecek saldo, mencetak rekening koran, serta mengganti kata sandi secara berkala demi keamanan transaksi perbankan nasabah” tutup Wachjono..

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Rutan Kelas I Medan Gelar Kegiatan Makan Gratis Bagi Masyarakat
POLRESTA DELISERDANG AMANKAN SUMUT RUN FESTIVAL 2025 DI SPORT CENTER BATANG KUIS
POLRES BINJAI BERHASIL TANGKAP DUA PELAKU PEMBAWA SABU DI JALAN SOEKARNO-HATTA
Polres Pelabuhan Belawan Gelar Pelayanan Kesehatan Gratis untuk Warga
Pastikan Makanan Siswa Berkualitas, Kodim 0104/Atim Tinjau Pelaksanaan Program MBG
JPU Kejari Belawan Tuntut Hukuman Mati Dua Kurir 20 Kg Sabu di PN Medan
Pengurus Wilayah HIMPAUDI Aceh Resmi Dilantik, Siap Dorong Kepemimpinan Menuju Organisasi Mandiri dan Bermartabat
Pelaku Penembakan Remaja Saat Tawuran Di Belawan Ditangkap, Positif Narkoba

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 08:49 WIB

Rutan Kelas I Medan Gelar Kegiatan Makan Gratis Bagi Masyarakat

Minggu, 27 April 2025 - 08:37 WIB

POLRESTA DELISERDANG AMANKAN SUMUT RUN FESTIVAL 2025 DI SPORT CENTER BATANG KUIS

Sabtu, 26 April 2025 - 21:58 WIB

POLRES BINJAI BERHASIL TANGKAP DUA PELAKU PEMBAWA SABU DI JALAN SOEKARNO-HATTA

Sabtu, 26 April 2025 - 21:33 WIB

Polres Pelabuhan Belawan Gelar Pelayanan Kesehatan Gratis untuk Warga

Sabtu, 26 April 2025 - 21:04 WIB

Pelaku Penembakan Remaja Saat Tawuran Di Belawan Ditangkap, Positif Narkoba

Sabtu, 26 April 2025 - 20:47 WIB

Sat’narkoba Polres Pelabuhan Belawan Kembali Mengamankan Pengedar Narkoba di Komplek UKA Terjun, Medan Marelan

Sabtu, 26 April 2025 - 20:32 WIB

POLSEK MEDAN AREA AMANKAN RESIDIVIS PENCURIAN, BERIKAN TINDAKAN TEGAS DAN TERUKUR

Jumat, 25 April 2025 - 21:34 WIB

Dorong Perlindungan Produk Khas Daerah, Kanwil Kemenkum Sumut dan DJKI Audiensi ke Bupati Samosir Bahas IG Andaliman

Berita Terbaru