Diresmikan Jeffry Sentana, Lab Klinik Bio-Care Kini Hadir di Kota Langsa

Zul

- Redaksi

Kamis, 12 Juni 2025 - 15:04 WIB

20478 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Wali Kota Langsa menandatangani prasasti saat meresmikan Laboratorium Klinik Bio-Care (Foto : Humas Diskominfo Langsa)

TIMELINES INEWS INVESTIGASI| LANGSA

Wali Kota Langsa Jeffry Sentana S Putra, SE, meresmikan Laboratorium Klinik Bio-Care, di Jalan Ahmad Yani, Gampong (Desa) Paya Bujok Seuleumak, Kecamatan Langsa Baro, Kota Langsa.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Peresmian ini turut dihadiri Anggota DPR RI, Dr. H. M. Nasir Djamil, DPRA Syamsuri, AMK, Wakil Ketua II DPRK Langsa Noma Khairil, Kepala BNNK Langsa, Dinkes, BPJS Kesehatan, dan para tamu undangan lainnya, Kamis 12 Juni 2025.

Wali Kota Langsa Jeffry Sentana S Putra pada kesempatan itu menyampaikan selamat kepada founder Bio-Care dr. Purnama Setia Budi, Sp.OG, dan terimakasih telah mempercayakan serta memilih untuk membuka kliniknya di Kota Langsa.

“Semoga Laboratorium Klinik Bio-Care ini kedepan bertambah maju dan dapat bekerja sama dengan Pemerintah Kota Langsa dalam melayani masyarakat,” ungkap Wali Kota Langsa Jeffry Sentana.

Dalam hal ini Pemko Langsa sangat mendukung adanya fasilitas-fasilitas kesehatan dan tentunya dalam mengoptimalkan pelayanan kesehatan masyarakat agar lebih maksimal.

Selanjutnya, Wali Kota Langsa Jeffry Sentana S Putra juga menyampaikan harapannya dengan berdirinya Klinik Bio-Care ini dapat memberikan manfaat dan membuka peluang pekerjaan untuk masyarakat Kota Langsa.

Sebelumnya Founder Laboratorium Klinik Bio-Care dr. Purnama Setia Budi, Sp.OG menyampaikan ucapan terimakasih kepada Pemerintah beserta DPRK Langsa dan siap bersinergi bersama dalam melayani masyarakat yang selaras dengan visi misi Langsa Juara.

Di Laboratorium Klinik Bio-Care ini kami melayani pemeriksaan kesehatan serta medical check up untuk penderita Hipertensi dan Diabetes Melitus (DM).

“Kami juga siap jemput bola kepada pasien yang memerlukan pemeriksaan lab dan tentunya juga siap bekerjasama dengan Dinas Kesehatan, BPJS Kesehatan serta unit kesehatan lainnya,” papar dr. Purnama Setia Budi.

Semoga dengan kehadiran Laboratorium Klinik Bio-Care di Kota Langsa dapat membantu Pemerintah dalam melayani kesehatan masyarakat.

Kemudian tanggapan positif dari Anggota DPR RI Dr. H. M. Nasir Djamil yang mana sangat bersyukur dan menyambut gembira berdirinya fasilitas kesehatan swasta ini di Kota Langsa.

“Semoga dengan kehadiran Laboratorium Klinik Bio-Care dapat berkolaborasi bersama Pemerintah dan memberikan manfaat langsung kepada masyarakat Kota Langsa,” katanya.

Berita Terkait

Rutan Tanjung Gelar Jum’at Berkah Dengan Gotong Royong Dan Senam Bersama
Komitmen Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Rutan Tanjung Ikuti Workshop Penilaian Administrasi 2025
Hadapi Tantangan Ekonomi, Wagub Aceh Ajak Anak Muda Kuasai Literasi Keuangan
Rutan Kelas I Tanjung Gusta Medan Lepas Tiga Pegawai Raih Promosi Jabatan
Tes Urine Pegawai Dan Warga Binaan Rutan Kelas I Medan, Wujud Komitmen Perangi Narkoba
Polres Aceh Selatan Gelar Jum’at Curhat, Warga Sampaikan Aspirasi Antara Lain Mengenai Kenakalan Remaja
Gelar Pemantauan Keliling, Lapas Narkotika Langkat Tekankan Pentingnya Waspada Saat Bertugas
Wabup Al Hilal Pimpin Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Di Agara

Berita Terkait

Jumat, 3 Oktober 2025 - 22:15 WIB

Rutan Tanjung Gelar Jum’at Berkah Dengan Gotong Royong Dan Senam Bersama

Jumat, 3 Oktober 2025 - 21:25 WIB

Komitmen Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Rutan Tanjung Ikuti Workshop Penilaian Administrasi 2025

Jumat, 3 Oktober 2025 - 21:15 WIB

Hadapi Tantangan Ekonomi, Wagub Aceh Ajak Anak Muda Kuasai Literasi Keuangan

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:55 WIB

Rutan Kelas I Tanjung Gusta Medan Lepas Tiga Pegawai Raih Promosi Jabatan

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:42 WIB

Tes Urine Pegawai Dan Warga Binaan Rutan Kelas I Medan, Wujud Komitmen Perangi Narkoba

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:33 WIB

Gelar Pemantauan Keliling, Lapas Narkotika Langkat Tekankan Pentingnya Waspada Saat Bertugas

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:32 WIB

Wabup Al Hilal Pimpin Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Di Agara

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:28 WIB

Rapat Dinas Jajaran Pengamanan, Menjaga Lapas Narkotika Langkat yang “Indah Damai dan Aman “ (IDAMAN)

Berita Terbaru

KALIMANTAN SELATAN

Rutan Tanjung Gelar Jum’at Berkah Dengan Gotong Royong Dan Senam Bersama

Jumat, 3 Okt 2025 - 22:15 WIB