Kapolres Pelabuhan Belawan Gelar Buka Puasa Bersama Tokoh Agama dan Santuni Anak Yatim

RULI SISWEMI

- Redaksi

Kamis, 13 Maret 2025 - 04:42 WIB

2050 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | POLRES PELABUHAN BELAWAN

13/03/2025

TIMELINES INEWS INVESTIGASI   Belawan Kapolres Pelabuhan Belawan, AKBP Janton Silaban, S.H., S.I.K., M.K.P., menggelar acara buka puasa bersama dengan tokoh agama dan anak yatim di Mangat Cafe, Belawan, pada Selasa (11/3). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi antara kepolisian dan masyarakat, khususnya di bulan suci Ramadhan 1446 H.

Acara ini turut dihadiri oleh para pejabat utama (PJU) Polres Pelabuhan Belawan serta sejumlah tokoh agama, di antaranya Ustadz Zakaria, Ustadz M. Nur Wahabi, dan Ustadz Atta. Dalam kesempatan tersebut, Kapolres menegaskan pentingnya menjaga hubungan harmonis antara kepolisian dan masyarakat melalui kegiatan kebersamaan seperti ini.

Baca Juga :  Bhabinkamtibmas Polsek Siantar Martoba dorong P2L Wanita Kolompok Tani

“Momentum Ramadhan ini adalah waktu yang tepat untuk mempererat tali persaudaraan antara kepolisian dan masyarakat, khususnya dengan para tokoh agama serta anak-anak yatim. Kami berharap kegiatan ini membawa berkah bagi kita semua,” ujar AKBP Janton Silaban.

Selain berbuka puasa bersama, Kapolres juga memberikan santunan kepada 20 anak yatim sebagai bentuk kepedulian terhadap sesama. Ia berharap santunan tersebut dapat bermanfaat bagi mereka dan membawa kebahagiaan di bulan yang penuh berkah ini.

Baca Juga :  Polda Sumut Dan Pemprov Diminta Tutup Diskotik Bluestar

Para tokoh agama yang hadir menyambut baik kegiatan ini dan mengapresiasi upaya Polres Pelabuhan Belawan dalam menjaga hubungan yang baik dengan masyarakat.

“Kami sangat menghargai perhatian dari Kapolres dan jajaran yang selalu hadir untuk masyarakat. Semoga kebersamaan ini terus terjalin dan membawa keberkahan bagi kita semua,” ujar Ustadz Zakaria.

Kegiatan ini menjadi salah satu bentuk komitmen Polres Pelabuhan Belawan dalam mendekatkan diri kepada masyarakat serta memperkuat nilai kebersamaan dan kepedulian sosial, terutama di bulan suci Ramadhan, Jelasnya.

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Pelindo Regional 1 Apresiasi Peran Pers di Hari Kebebasan Pers Sedunia 2025
Komitmen Perangi Narkoba, Polresta Deli Serdang Ungkap Kasus Besar Dan Lakukan Pemusnahan Barang Bukti
KAPOLRESTA DELI SERDANG CEK PERSONEL PENGAMANAN PERINGATAN HARI BURUH (MAY DAY) 2025
POLRES PELABUHAN BELAWAN TANGKAP 7 PELAKU PREMANISME BERKEDOK JURU PARKIR DAN PENGATUR LALIN
Sat Resnarkoba Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Pengedar dan Pengguna Narkoba di Desa Klumpang
Pengawasan Humanis, Kakanwil Ditjenpas Sumut Dampingi Anggota Komisi XIII DPR RI Ke Lapas Kelas IIB Tebing Tinggi
Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Peringati Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2025: Wujudkan Pendidikan Bermutu untuk Semua
Lapas Pemuda Langkat Peringati Hari Buruh, Ka’Lapas: Hargai Waktu dan Tenaga Pekerja

Berita Terkait

Sabtu, 3 Mei 2025 - 11:00 WIB

Pelindo Regional 1 Apresiasi Peran Pers di Hari Kebebasan Pers Sedunia 2025

Sabtu, 3 Mei 2025 - 08:38 WIB

Komitmen Perangi Narkoba, Polresta Deli Serdang Ungkap Kasus Besar Dan Lakukan Pemusnahan Barang Bukti

Sabtu, 3 Mei 2025 - 08:15 WIB

KAPOLRESTA DELI SERDANG CEK PERSONEL PENGAMANAN PERINGATAN HARI BURUH (MAY DAY) 2025

Sabtu, 3 Mei 2025 - 07:53 WIB

Sat Resnarkoba Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Pengedar dan Pengguna Narkoba di Desa Klumpang

Jumat, 2 Mei 2025 - 23:05 WIB

Pengawasan Humanis, Kakanwil Ditjenpas Sumut Dampingi Anggota Komisi XIII DPR RI Ke Lapas Kelas IIB Tebing Tinggi

Jumat, 2 Mei 2025 - 22:46 WIB

Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Peringati Hari Pendidikan Nasional 2 Mei 2025: Wujudkan Pendidikan Bermutu untuk Semua

Jumat, 2 Mei 2025 - 22:34 WIB

Lapas Pemuda Langkat Peringati Hari Buruh, Ka’Lapas: Hargai Waktu dan Tenaga Pekerja

Jumat, 2 Mei 2025 - 19:20 WIB

Kapolres Pematangsianțar,Bersama Direktorat Narkoba Polda Sumut Konferensi Pers Peredaran Narkoba dan Miras Ilegal

Berita Terbaru