​Kartini Lebak, Menjadi Yakult Id Demi Bantu Ekonomi Keluarga

REDAKSI

- Redaksi

Minggu, 21 April 2024 - 23:54 WIB

20261 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Neng Triharyani, Kartini dari Kabuapten Lebak, menjadi Yakult Id, demi membantu perekonomian keluarga.
(Foto : TIMESLINES INEWS/Heru Nurhadiyansyah)

Neng Triharyani, Kartini dari Kabuapten Lebak, menjadi Yakult Id, demi membantu perekonomian keluarga. (Foto : TIMESLINES INEWS/Heru Nurhadiyansyah)

TIMESLINES INEWS >> Lebak – Suasana senja sehabis sholat magrib di Masjid Al Araaf Kota Rangkasbitung sedikit ramai. Disalah satu sudut masjid, tampak bersandar seorang wanita, dengan tas Yakult di depannya.

Dialah Neng Triharyani (45) seorang yakult Id di kota Rangkasbitung.
Tiga tahun sudah Neng Triharyani atau yang akrab dipanggil Teh Neng ini, bergabung sebagai Yakul Id. Dari niat awal bekerja untuk membantu ekonomi keluarga, hingga saat ini.
“Awalnya saya bekerja sebagai Yakul Id, ini karena suami ketika itu kena PHK karena adanya pengurangan pegawai ditempatnya bekerja, saat itu anak pertama mau masuk SMK, dan saya juga sedang membangun rumah, tentu butuh biaya,” ujarnya, Minggu (21/4/2024).

Ditengah kekalutan masalah ekonomi keluarga itu, Neng mendapat tawaran bergabung menjadi Yakul Id.
“Saya gak langsung masuk, tapi diseleksi dulu, alhamdulillah keterima,” ujarnya.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Neng mengaku tidak mudah menjadi Yakult Id yang harus menjual produk minuman Yakult sesuai target setiap bulan. Karena dari target itulah ia mendapatkan upah.
“Saya harus keluar masuk gang, door to door, demi mengejar target,” katanya.

Sampai Neng pernah berada pada titik lelah, saat produknya tidak ada yang membeli sama sekali. Tapi bayangan wajah anak-anaknya dirumah, membuat ia kembali bersemangat.
“Saya harus semangat, demi keluarga, walau suami tidak pernah menyuruh saya bekerja, tapi dengan penghasilan suami sekarang yang serabutan, san anak-anak membutuhkan biaya, saya harus terus berjuang,” kata Neng lirih.

Neng, cerminan Kartini masa kini, ditengah keterbatasannya, sebagai Yakult Id, ia berharap masa depan anak-anaknya akan lebih baik.
“Saya hanya lulusan paket C, ingin anak-anak saya dapat memiliki pendidikan yang lebih baik daripada saya,” ujar Neng.

Berkat kegigihannya kini, ibu 3 anak ini telah bisa mengantar anak sulungnya menjadi Sarjana Ekonomi, dan menyekolahkan keponakannya yang yatim piatu. Bahkan dia juga dinobatkan sebagai salah seorang Yakuld Id berprestasi di Kabupaten Lebak.
“Memang gak mudah menjadi Yakult Id. Saya kadang harus mengorbankan hari libur, dna kebersamaan dengan keluarga, tapi alhamdulillah, anak – anak dan suami mengerti, saya bekerja bukan untuk diri saya sendiri,” ucap Neng.

Berita Terkait

Wagub Aceh Fadhlullah Silaturahmi dengan Tokoh Agama, Bahas Kemajuan dan Ekonomi Aceh
ALA Menunggu Waktu: Konsolidasi KP3ALA Teguhkan Perjuangan Pemekaran di Era Presiden Prabowo
Prajurit Yonif TP 855/RD Gelar Yasinan dan Do’a Bersama Dalam Rangka Peringati HUT TNI ke-80
Ka. KPLP Lapas Padangsidimpuan Lakukan Kontrol Blok Hunian dalam Upaya Jaga Kamtib Lapas
Petugas Jaga Dan Staf Pengamanan Intensif Lakukan Kontrol Blok Hunian Lapas Demi Terjaganya Kamtib
Bahas Overkapasitas, Kalapas Perempuan Medan Hadiri Kunjungan Kerja Komisi XIII DPR RI
Pererat Silaturahmi, Lapas Perempuan Kls IIA Medan Salurkan Bantuan ke Yayasan Fadhilatul Quran Aceh
Nyawa Tak Mengenal Jarak, RSUD Sahuddin Hadirkan Layanan Jemput Pasien Gratis hingga Gayo Lues dan Tanah Karo

Berita Terkait

Minggu, 5 Oktober 2025 - 01:35 WIB

ALA Menunggu Waktu: Konsolidasi KP3ALA Teguhkan Perjuangan Pemekaran di Era Presiden Prabowo

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 23:12 WIB

Ka. KPLP Lapas Padangsidimpuan Lakukan Kontrol Blok Hunian dalam Upaya Jaga Kamtib Lapas

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 23:04 WIB

Petugas Jaga Dan Staf Pengamanan Intensif Lakukan Kontrol Blok Hunian Lapas Demi Terjaganya Kamtib

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 20:40 WIB

Pererat Silaturahmi, Lapas Perempuan Kls IIA Medan Salurkan Bantuan ke Yayasan Fadhilatul Quran Aceh

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 16:33 WIB

Sudah jadi Rahasia Umum Pos Jaga 3 Siang Kantor Walikota Sering Kosong

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 15:24 WIB

Sat Lantas Polres Pelabuhan Belawan Ajak Anak-anak Tertib Lalu Lintas Lewat Polisi Sahabat Anak

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 14:43 WIB

Pisah Sambut Ka. KPR Rutan Kls I Labuhan Deli, Suasana Haru Dan Kehangatan Warnai Acara

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 14:29 WIB

Suasana Haru Penuh Kehangatan Warnai Lepas Sambut Kasubsi Kamtib Lapas Pemuda Langkat

Berita Terbaru