Masyarakat Pusong Telaga Tujuh Kesulitan Air Bersih, Kapolres Langsa Terjunkan Water Canon

- Redaksi

Minggu, 20 Agustus 2023 - 14:36 WIB

20207 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS | LANGSA

Langsa – Satuan Samapta Polres Langsa menurunkan Water Canon guna membagikan air bersih secara gratis kepada masyarakat Gampong Telaga Tujuh (Pusong) yang selama ini kesulitan terhadap ketersediaan air bersih lantaran letak geografisnya di lepas pantai Kuala Langsa

Kapolres Langsa AKBP Muhammadun SH, menjelaskan, bahwa Desa Telaga Tujuh atau Gampong Pusong merupakan sebuah pulau kecil yang terletak ditengah perairan laut Kota Langsa dan memiliki 480 Kepala keluarga.

“Masyarakat Desa tersebut sangat sulit mendapatkan air bersih, bermacam cara sudah mereka lakukan untuk mendapat sumber air, seperti mengebor dan lainnya namun belum pernah berhasil,” jelas Kapolres, Minggu (20/8/2023).

Mengetahui situasi tersebut, Polres langsa ikut bersedih dan Kapolres Langsa tidak akan diam dan menerjunkan mobil Water Canon yang biasanya digunakan untuk mengamankan aksi unjuk rasa, kini digunakan untuk membantu warga menyuplai air bersih untuk dibagikan secara gratis kepada masyarakat yang tinggal di Pulau Pusong.

Baca Juga :  Pansel Umumkan 20 Nama Calon Panwaslih Kota Langsa Lulus Ujian Tulis

Melalui Kasat Samapta AKP, Dasril, SE., yang disampaikan Kanit Turjawali Sat Samapta Ipda Saiful Bahri menyampaikan, bahwa bantuan air bersih tersebut merupakan kepedulian Polres Langsa yang ikut bersedih dan prihatin terhadap situasi masyarakat yang di daerah itu, yang sangat kesulitan air bersih untuk kehidupan sehari-hari.

“Kapolres Langsa AKBP Muhammadun SH, melalui Kasat Samapta AKP Dasril SE, telah memerintahkan agar mobil WATER CANON diturunkan segera untuk memberikan bantuan air bersih bagi warga yang diserahkan secara langsung melalui Kepala Desa Pulau tersebut untuk dibagikan kepada warga pada Rabu (16/8),” jelas Saiful.

Baca Juga :  DP3AP2KB Langsa Hadirkan PUSPAGA An Nuur Solusi Masalah Keluarga

Kemudian, Kepala Desa Pulau Pusung Gampong Telaga Tujuh, Irwansyah mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya, atas kepedulian respon cepat Kepolisian khususnya bapak Kapolres Langsa.

“Bantuan ini sangat terbantu sekali bagi masyarakat kami, atas banyaknya keluhan masyarakat, karena keterbatasan air bersih, mudah mudahan bantuan Air bersih ini dapat dirasakan oleh masyarakat kami di Pusung dan terus dilaksanakan setiap bulannya. “Mudah-mudah Polres Langsa Semakin jaya,” pungkasnya. (yon)

Facebook Comments Box

Penulis : yon

Editor : yon

Berita Terkait

Pasukan Dalmas Polres Pidie Jaya Bubarkan ” Massa Demontrasi ” 
Polres Pidie Jaya Gelar Simulasi Sispamkota Sambut May Day 2025, Perkuat Kesiapsiagaan Personel
Upacara Sertijab Sejumlah Pejabat Utama Polres Langsa Berlangsung Khidmat
Novo Club Region 7 Kolaborasi dengan Novo Kartini dan BEM FISIP UNIMAL Dorong Pemberdayaan Perempuan Lewat Beauty Class
Ini Pesan Pangdam IM Kepada Yonif 113/JS Yang Akan Berangkat Tugas. 
Pj Walikota dan DPRK Langsa : Penguatan Sinergi KPK RI Dengan Pemda
Sat Resnarkoba Polres Pidie Jaya Serahkan Pasangan Suami Istri dan Barang Bukti Ganja ke Kejaksaan
Kapolres Aceh Tamiang AKBP Muliadi Janji Sikat Habis Segala Bentuk Aksi Premanisme

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 23:26 WIB

PASAR GRATIS DARI RAKYAT UNTUK RAKYAT

Kamis, 24 April 2025 - 17:27 WIB

Silaturahmi Lembaga Dakwah Fakultas Se-Universitas Malikussaleh: Membangun Ukhuwah yang Solid dan Suarakan Boikot Produk Israel

Sabtu, 12 April 2025 - 16:39 WIB

Kolonel Ali Imran Pimpin Sertijab Dandim Aceh Timur dan Gayo Lues

Minggu, 30 Maret 2025 - 11:14 WIB

Polres Lhokseumawe Gelar Strong Point, Lancarkan Arus Mudik Jelang Berbuka Puasa

Sabtu, 29 Maret 2025 - 00:51 WIB

Desa Uteunkot berikan Santunan kepada anak yatim serta piatu

Minggu, 23 Maret 2025 - 01:53 WIB

Pererat Silaturahmi, Alumni AMIK Al Muslim dan STMIK Gelar Buka Puasa Bersama

Sabtu, 22 Maret 2025 - 22:49 WIB

Safari Ramadhan BSI Aceh bersama Yatim di Lhokseumawe

Kamis, 20 Maret 2025 - 19:20 WIB

Polres Lhokseumawe Gelar Apel Pasukan Operasi Ketupat Seulawah 2025

Berita Terbaru