Pangdam IM Pimpin Pelantikan 670 Prajurit Tamtama TNI AD di Rindam Iskandar Muda

Deni

- Redaksi

Jumat, 25 April 2025 - 18:01 WIB

20299 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

 

TIMELINES INEWS INVESTIGASI Aceh Besar – Panglima Komando Daerah Militer Iskandar Muda (Pangdam IM) Mayor Jenderal TNI Niko Fahrizal, M.Tr.(Han), memimpin langsung upacara penutupan Pendidikan Pertama Tamtama (Dikmata) TNI Angkatan Darat Gelombang I Tahun Anggaran 2025 yang dilaksanakan di Lapangan Upacara Resimen Induk Kodam (Rindam) Iskandar Muda, Mata Ie, Aceh Besar, pada Kamis (25/4/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Upacara penutupan ini menandai berakhirnya masa pendidikan dasar keprajuritan yang telah dilalui oleh para peserta selama kurang lebih dua bulan. Para mantan siswa kini secara resmi dilantik menjadi prajurit TNI AD berpangkat Prajurit Dua (Prada), setelah dinyatakan lulus dalam seluruh tahapan pendidikan yang berlangsung sejak 1 Maret hingga 25 April 2025.

 

Dalam kesempatan tersebut, Pangdam IM membacakan amanat Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Maruli Simanjuntak, M.Sc., yang menyampaikan apresiasi dan ucapan selamat kepada para mantan siswa Dikmata yang telah resmi menyandang status sebagai prajurit TNI AD. Dari total 17.444 calon prajurit yang direkrut, sebanyak 17.427 orang berhasil dilantik secara serentak di berbagai pusat pendidikan TNI AD di seluruh Indonesia.

“Atas nama Kepala Staf Angkatan Darat, saya mengucapkan selamat kepada para mantan siswa yang telah berhasil menyelesaikan pendidikan dan kini menjadi bagian dari keluarga besar TNI AD. Kalian telah melewati proses pembentukan karakter, peningkatan kemampuan, serta pembinaan disiplin yang ketat guna menjadi prajurit yang tangguh, profesional, dan berjiwa Sapta Marga,” ujar Pangdam membacakan sambutan Kasad.

 

Lebih lanjut, Kasad mengingatkan bahwa keberhasilan menyelesaikan pendidikan ini bukanlah akhir, melainkan awal dari perjalanan panjang sebagai prajurit TNI AD. Setiap prajurit dituntut untuk terus belajar, menjaga integritas, menjunjung tinggi etika militer, serta selalu setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia.

“Tugas ke depan akan semakin kompleks dan dinamis. Kalian harus siap menghadapi berbagai tantangan dengan tetap menjunjung tinggi loyalitas, disiplin, serta semangat pengabdian kepada rakyat, bangsa, dan negara,” tegas Kasad dalam amanat tertulisnya.

 

Dalam arahannya, Kasad juga menekankan bahwa prajurit TNI AD tidak hanya bertugas dalam operasi militer, tetapi juga diharapkan menjadi agen pembangunan di wilayah penugasan masing-masing. Hal ini sejalan dengan kebijakan strategis pemerintah untuk membentuk kekuatan TNI yang inklusif, adaptif, dan berpihak kepada rakyat.

Lebih lanjut, Kasad mengapresiasi penggunaan komponen lokal selama pelaksanaan pendidikan di Rindam IM, khususnya dalam pemenuhan kebutuhan logistik dan bahan makanan. Hal ini menunjukkan bahwa lembaga pendidikan TNI AD turut mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat sekitar.

 

“Saya harap kalian dapat memanfaatkan semua pengalaman dan ilmu yang telah diperoleh selama pendidikan sebagai bekal dalam melaksanakan tugas di satuan masing-masing. Tumbuhkan semangat untuk terus berkembang dan berkontribusi demi kemajuan bangsa,” pesan Kasad.

 

Upacara penutupan berlangsung dengan khidmat dan penuh semangat. Turut hadir dalam kegiatan ini para pejabat Kodam IM, para orang tua dan keluarga prajurit, serta tamu undangan dari unsur Forkopimda dan tokoh masyarakat.

 

Mengakhiri amanatnya, Kasad melalui Pangdam IM menyampaikan terima kasih dan penghargaan kepada seluruh penyelenggara pendidikan, para pelatih, pengasuh, dan semua pihak yang telah bekerja keras demi kelancaran dan keberhasilan pelaksanaan Dikmata Gelombang I TA 2025.

 

“Selamat bertugas kepada para prajurit muda. Jadilah prajurit yang rendah hati, profesional, disiplin, dan selalu siap menjalankan amanah dari negara. Semoga Tuhan Yang Maha Esa senantiasa membimbing dan melindungi kita semua dalam melanjutkan pengabdian kepada bangsa dan negara tercinta,” pungkas Pangdam IM.

 

Usai memimpin upacara, Pangdam Iskandar Muda didampingi Ketua Persit Kartika Chandra Kirana Daerah Iskandar Muda menyempatkan diri untuk berinteraksi langsung dengan para prajurit muda dan keluarga mereka. Suasana penuh kehangatan dan kebanggaan terlihat jelas saat orang tua memeluk putra-putranya yang kini telah resmi menjadi bagian dari TNI AD.

 

Dalam kesempatan tersebut, Mayjen TNI Niko Fahrizal menyampaikan rasa bangganya atas semangat dan tekad yang ditunjukkan oleh para prajurit muda selama mengikuti pendidikan. Ia berharap, para prajurit yang baru dilantik senantiasa menjaga semangat juang, kehormatan, serta tanggung jawab dalam setiap langkah pengabdian.

 

“Jadilah prajurit yang rendah hati, profesional, disiplin, dan siap mengemban amanah negara kapan dan di mana pun kalian ditugaskan. Saya percaya kalian mampu menjadi kebanggaan keluarga, satuan, dan bangsa Indonesia,”

Berita Terkait

Langkah Nyata Kemandirian Pangan: Yonif TP 855/RD Optimalkan Lahan untuk Produksi Peternakan dan Pertanian
Nyawa Tak Mengenal Jarak, RSUD Sahuddin Jemput Pasien Gratis Hingga Gayo Lues dan Tanah Karo
Babinsa Berikan Materi Was Bang Kepada Siswa-Siswi SMK N 1 Gayo Lues
Babinsa Koramil 09/Putri Betung Aktif Dampingi Warga untuk Ketahanan Pangan di Pekarangan Rumah
280 Guru SMP Rayon 02 Aceh Utara Ikuti Uji Baca Al-Qur’an
Hadapi Tantangan Ekonomi, Wagub Aceh Ajak Anak Muda Kuasai Literasi Keuangan
Polres Aceh Selatan Gelar Jum’at Curhat, Warga Sampaikan Aspirasi Antara Lain Mengenai Kenakalan Remaja
Wabup Al Hilal Pimpin Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Di Agara

Berita Terkait

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 12:00 WIB

Kalapas Kls I Medan Hadiri Kunjungan Kerja Komisi XIII DPR RI, Isu Overkapasitas Jadi Sorotan Utama

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 11:53 WIB

Karutan Kelas I Medan Hadiri Kunjungan Reses Komisi XIII DPR RI Di Sumut

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 11:24 WIB

Komisi XIII DPR RI Soroti Overkapasitas Lapas di Sumut, Kanwil Ditjenpas Paparkan Langkah Penanganan

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 11:18 WIB

Lapas Padangsidimpuan Gelar Bakti Sosial: 35 Paket Makanan Dibagikan kepada Warga Sekitar

Sabtu, 4 Oktober 2025 - 10:41 WIB

Sinergi Penguatan Supremasi Hukum, Kanwil Hukum Sumut Paparkan Capaian Dan Aspirasi dalam RDP

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:55 WIB

Rutan Kelas I Tanjung Gusta Medan Lepas Tiga Pegawai Raih Promosi Jabatan

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:42 WIB

Tes Urine Pegawai Dan Warga Binaan Rutan Kelas I Medan, Wujud Komitmen Perangi Narkoba

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:33 WIB

Gelar Pemantauan Keliling, Lapas Narkotika Langkat Tekankan Pentingnya Waspada Saat Bertugas

Berita Terbaru