Panitia Masater 10 USK Audiensi dengan Sekda, Harap Dukungan Pemerintah Aceh

Edi Marcell

- Redaksi

Selasa, 27 Mei 2025 - 12:03 WIB

20122 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Panitia Masater 10 USK Audiensi dengan Sekda, Harap Dukungan Pemerintah Aceh

Panitia Masater 10 USK Audiensi dengan Sekda, Harap Dukungan Pemerintah Aceh

TLII>>Banda Aceh – Panitia Masater ke-10 dari Fakultas Kedokteran Universitas Syiah Kuala (USK) melakukan audiensi dengan Sekretaris Daerah Aceh, di Ruang Rapat Sekda Aceh, Jumat (16/5/2025). Audiensi ini bertujuan menyampaikan rencana kegiatan pengabdian masyarakat Masater 10 sekaligus menjalin sinergi dengan Pemerintah Aceh.

 

Masater 10 akan dilaksanakan pada Sabtu–Minggu, 24–25 Mei 2025, di Kecamatan Kuta Malaka, Kabupaten Aceh Besar. Dalam kegiatan ini, mahasiswa kedokteran akan terjun langsung ke lapangan untuk memberikan layanan kesehatan gratis, edukasi gizi, penyuluhan perilaku hidup bersih dan sehat, serta berbagai program pemberdayaan masyarakat.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Panitia Masater 10 USK Audiensi dengan Sekda, Harap Dukungan Pemerintah Aceh

Ketua Panitia Masater 10, Qurrarutu Aini Dwi Ananda, mengatakan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kontribusi mahasiswa dalam menyentuh langsung kehidupan masyarakat yang membutuhkan perhatian, terutama di daerah-daerah dengan akses layanan kesehatan terbatas.

 

“Masater bukan sekadar bakti sosial, tapi juga pembentukan karakter dan empati mahasiswa terhadap realita di lapangan. Kami berharap kegiatan ini mendapat dukungan penuh dari Pemerintah Aceh,” ujar Dwi.

 

Menanggapi hal itu, Sekretaris Daerah Aceh, Muhammad Nasir, memberikan apresiasi atas semangat pengabdian para mahasiswa. Ia menilai Masater sebagai kegiatan yang sangat mulia dan berdampak langsung bagi masyarakat.

 

“Ini kegiatan yang sangat bagus. Mahasiswa tidak hanya belajar di kampus, tapi juga turun langsung ke desa-desa dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Apalagi ke tempat-tempat yang paling membutuhkan. Pemerintah tentu sangat mendukung,” kata Sekda.

 

Ia juga menambahkan bahwa Pemerintah Aceh membuka ruang seluas-luasnya untuk kolaborasi dengan institusi pendidikan, terutama dalam kegiatan yang menyentuh sektor kesehatan, pendidikan, dan sosial masyarakat.

 

Masater merupakan program tahunan mahasiswa Fakultas Kedokteran US). Program ini telah menjangkau berbagai wilayah tertinggal di Aceh, dengan semangat memberikan pengabdian langsung ke tengah-tengah masyarakat. []

Berita Terkait

Babinsa Bersama Warga Bersih-bersih Lingkungan 
Ketahanan Pangan Desa Ramung musara kec.putri Betung Di kuatkan Lewat Pertanian pembibitan Cabai Rawit
Babinsa Koramil 10/Pantan Cuaca Melaksanakan Komsos Dengan Warga Binaan
Lapas Padangsidimpuan Gelar Jumat Berkah: 40 Paket Makanan Dibagikan kepada Warga Sekitar
Kemenkum Sumut Gelar Harmonisasi Ranperbup Nias untuk Tingkatkan Layanan Kesehatan dan Tata Kelola Pajak Daerah
Lapas Padangsidimpuan Terima Kunjungan BPJS Kesehatan untuk Proses Kredensialing Klinik Pratama Lapas
MPLS Sekolah Rakyat ST 26 Pidie Jaya: Anak-anak Ceria, Guru dan Wali Asuh Setia Membimbing
Dukung Event MotoGP Mandalika 2025 Internasional, PT Pelindo Multi Terminal Siapkan Infrastruktur Dan SDM Di Pelabuhan Lembar

Berita Terkait

Jumat, 3 Oktober 2025 - 12:27 WIB

Lapas Padangsidimpuan Gelar Jumat Berkah: 40 Paket Makanan Dibagikan kepada Warga Sekitar

Jumat, 3 Oktober 2025 - 12:21 WIB

Kemenkum Sumut Gelar Harmonisasi Ranperbup Nias untuk Tingkatkan Layanan Kesehatan dan Tata Kelola Pajak Daerah

Jumat, 3 Oktober 2025 - 07:06 WIB

Pisah Sambut Kepala Rutan Tanjung Pura, Jimri Anton Serahkan Tongkat Estafet ke Fransisco Pandia

Kamis, 2 Oktober 2025 - 23:29 WIB

Lapas Padangsidimpuan Gelar Razia Insidentil, Kalapas Turun Langsung Pimpin Pemeriksaan

Kamis, 2 Oktober 2025 - 23:01 WIB

Mabuk Tuak, Pemuda di Deli Serdang Lempar Batu hingga Tewaskan Pengendara Motor

Kamis, 2 Oktober 2025 - 22:50 WIB

Sat Lantas Polres Belawan Edukasi Supir Angkot Lewat Program “Polantas Menyapa”

Kamis, 2 Oktober 2025 - 22:02 WIB

Lapas Binjai Ikuti Rapat Koordinasi Pemutakhiran Data Pemilih Berkelanjutan 2025

Kamis, 2 Oktober 2025 - 21:55 WIB

Ka’KPLP Lapas Binjai Pimpin Apel Regu Jaga, Tekankan Disiplin Dan Integritas Dan Dorong Kekompakan Petugas

Berita Terbaru

ACEH

Babinsa Bersama Warga Bersih-bersih Lingkungan 

Jumat, 3 Okt 2025 - 12:57 WIB