Paslon 1 Tawarkan Konsep “Small Dubai” dalam Debat Perdana Pilkada Lhokseumawe

SAFARUDDIN

- Redaksi

Minggu, 10 November 2024 - 14:34 WIB

20300 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Oplus_131074

Oplus_131074

TLii|Aceh|Lokseumawe, 9 November 2024 – Pasangan calon wali kota dan wakil wali kota nomor urut 1, Azhari-Zulkarnen, yang dikenal dengan julukan “Azkar,” mengusung visi ambisius menjadikan Lhokseumawe sebagai “Small Dubai” dalam debat publik pertama yang digelar Komisi Independen Pemilihan (KIP) di Gedung Serbaguna IAIN Lhokseumawe. Azkar memperkenalkan konsep waterfront city sebagai rencana strategis untuk mengoptimalkan potensi kelautan dan menjadikan kota ini sebagai ikon pembangunan berkelanjutan.

 

Azhari, calon wali kota dari Paslon 1, menyampaikan bahwa konsep waterfront city bertujuan menciptakan ekosistem perkotaan terintegrasi yang akan mengatasi berbagai masalah infrastruktur, seperti drainase dan tata kota. “Dengan ekosistem terintegrasi, persoalan drainase dan infrastruktur akan terselesaikan secara alami,” ujarnya. Menurut Azhari, pembangunan yang berorientasi pada laut ini juga dapat menjadi sumber energi dan pusat ekonomi baru bagi kota.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Dalam debat bertema “Pengembangan Infrastruktur, Pembangunan Ekonomi Rakyat, dan Tata Kelola Pemerintahan yang Bersih dan Transparan” tersebut, Azkar menjelaskan bahwa konsep ini tidak hanya bertujuan mempercantik kota, tetapi juga menarik minat investor dan wisatawan. Ia yakin konsep “Small Dubai” akan meningkatkan kesejahteraan masyarakat melalui pembangunan ekonomi serta modernisasi infrastruktur.

 

Pasangan calon lain, yakni dari Paslon 2, 3, dan 4, mempertanyakan sumber pendanaan dan realisasi rencana ini. Mereka meragukan kemungkinan menyamakan Lhokseumawe dengan Dubai yang merupakan negara kaya. “Bagaimana Anda akan membangun Lhokseumawe hingga menyerupai Dubai? Dubai adalah negara, sedangkan Lhokseumawe adalah kota kecil,” ungkap perwakilan dari Paslon lain.

 

Menanggapi hal ini, Azhari menyebutkan adanya penemuan cadangan gas besar di perairan Lhokseumawe, yaitu Blok South Andaman yang memiliki potensi mencapai 6 triliun kaki kubik (tcf). “Dengan adanya cadangan gas ini, Lhokseumawe punya peluang besar untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD),” jelas Azhari. Meskipun cadangan ini masih dalam tahap pengembangan dan butuh waktu untuk produksi penuh, Azhari optimis bahwa sektor gas ini bisa menjadi fondasi ekonomi kota di masa depan.

 

Penampilan Azkar yang tegas dan percaya diri berhasil menarik perhatian publik dalam debat tersebut. Zulkarnaen, calon wakil wali kota dari Paslon 1, menutup presentasi mereka dengan mengajak seluruh pihak untuk bersama-sama membangun Lhokseumawe yang lebih baik. “Kami berharap pemilihan ini bebas dari kecurangan. Siapapun yang terpilih, mari kita bersatu membangun Lhokseumawe untuk kesejahteraan bersama,” ujarnya.

Berita Terkait

Hadapi Tantangan Ekonomi, Wagub Aceh Ajak Anak Muda Kuasai Literasi Keuangan
Polres Aceh Selatan Gelar Jum’at Curhat, Warga Sampaikan Aspirasi Antara Lain Mengenai Kenakalan Remaja
Wabup Al Hilal Pimpin Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Di Agara
Pemko Langsa Terima Pencanangan Pembukaan SID Reksadana
Kapolsek Darusalam Ajak Warga Hadiri Doa Bersama dan Tausiah Malam Ini
Tak Hanya Jaga Kamtibmas, Polwan Pidie Jaya Tebar Kebaikan di Hari Jumat
Prajurit Yonif TP 855/RD Gelar Serbuan Teritorial Pererat Kemanunggalan TNI dengan Masyarakat dalam Memperingati HUT TNI ke-80
Babinsa Bersama Warga Bersih-bersih Lingkungan 

Berita Terkait

Jumat, 3 Oktober 2025 - 22:15 WIB

Rutan Tanjung Gelar Jum’at Berkah Dengan Gotong Royong Dan Senam Bersama

Jumat, 3 Oktober 2025 - 21:25 WIB

Komitmen Tingkatkan Kualitas Pelayanan Publik, Rutan Tanjung Ikuti Workshop Penilaian Administrasi 2025

Jumat, 3 Oktober 2025 - 21:15 WIB

Hadapi Tantangan Ekonomi, Wagub Aceh Ajak Anak Muda Kuasai Literasi Keuangan

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:55 WIB

Rutan Kelas I Tanjung Gusta Medan Lepas Tiga Pegawai Raih Promosi Jabatan

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:42 WIB

Tes Urine Pegawai Dan Warga Binaan Rutan Kelas I Medan, Wujud Komitmen Perangi Narkoba

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:33 WIB

Gelar Pemantauan Keliling, Lapas Narkotika Langkat Tekankan Pentingnya Waspada Saat Bertugas

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:32 WIB

Wabup Al Hilal Pimpin Peringatan Hari Kesaktian Pancasila Di Agara

Jumat, 3 Oktober 2025 - 20:28 WIB

Rapat Dinas Jajaran Pengamanan, Menjaga Lapas Narkotika Langkat yang “Indah Damai dan Aman “ (IDAMAN)

Berita Terbaru

KALIMANTAN SELATAN

Rutan Tanjung Gelar Jum’at Berkah Dengan Gotong Royong Dan Senam Bersama

Jumat, 3 Okt 2025 - 22:15 WIB