Peduli Sosial, PLN ULP Meureudu Gelar Penyalaan Serentak Program Light Up The Dream : Listrik Gratis untuk Warga Pra-Sejahtera

JAILANI S.Sos

- Redaksi

Rabu, 20 Agustus 2025 - 22:45 WIB

20359 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Timelinesinews.com.PIDIE JAYA – Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun ke-80 Republik Indonesia, PLN Unit Layanan Pelanggan (ULP) Meureudu melaksanakan penyalaan serentak Pasang Baru listrik gratis bagi warga kurang mampu melalui program LUTD (Light Up The Dream). Listrik untuk menyalakan mimpi.

 

Kegiatan ini merupakan wujud kepedulian PLN dalam membantu masyarakat yang membutuhkan akses listrik secara mandiri, sehingga mereka dapat menikmati penerangan yang layak serta meningkatkan kualitas hidup.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

 

Manager PLN ULP Meureudu, Rahadi Bakri Hasibuan, menyampaikan bahwa program LUTD merupakan bagian dari komitmen PLN dalam menghadirkan energi yang berkeadilan bagi seluruh lapisan masyarakat.

 

“Kami berharap dengan hadirnya listrik, warga penerima manfaat dapat lebih nyaman dalam menjalani aktivitas sehari-hari, baik untuk mendukung proses belajar anak-anak maupun kegiatan ekonomi keluarga,” ujar Rahadi.

 

Pada momen bulan kemerdekaan ini, salah satu warga di wilayah kerja ULP Meureudu menerima sambungan listrik gratis, yakni Fadhli di Desa Deah Teumanah, Kecamatan Trienggadeng – Kabupaten Pidie Jaya.

 

Fadhli, penerima manfaat yang sehari-hari berprofesi sebagai petani, mengungkapkan rasa haru dan syukurnya setelah rumahnya resmi dialiri listrik PLN.

 

“Alhamdulillah, sekarang rumah kami sudah terang. Sebelumnya kalau malam gelap, anak-anak kesulitan belajar. Dengan adanya listrik ini, kami juga bisa lebih mudah mengelola hasil tani. Terima kasih banyak kepada PLN ULP Meureudu yang memiliki rasa kepedulian sosial yang tinggi yang telah membantu kami,” ungkapnya.

 

Program LUTD tidak hanya memberikan sambungan listrik baru, tetapi juga membawa kebahagiaan bagi masyarakat yang sebelumnya belum dapat menikmati listrik secara mandiri. Momen penyalaan serentak ini sekaligus menjadi kado istimewa bagi warga Pidie Jaya pada momen peringatan Hari Kemerdekaan Republik Indonesia ke-80.

Editor zulkarnaini

Berita Terkait

Lapas Padangsidimpuan Gelar Pengajian Rutin di Masjid Al‑Ikhlas, Bahas Tafakkur Dan Tasyakur
Kasi Binadik & Giatja Lapas Padangsidimpuan Pantau Kegiatan Warga Binaan Di Bimker
Kasi Adm Kamtib Lapas Padangsidimpuan Gelar Kontrol Blok Hunian untuk Pastikan Kondusifitas
Ka’ KPLP Lapas Padangsidimpuan Lakukan Kontrol Kamar Hunian Warga Binaan
Polres Pidie Jaya Beri Arahan dan Pembekalan Personel untuk Pengamanan TPS Pilchiksung 2025
Lapas Kelas I Medan Laksanakan Razia Gabungan, TNI-Polri Turut Berperan Jaga Keamanan
Gerak Cepat Unit Reskrim Polsek Medan Tembung Tangkap Pelaku Penganiayaan Di Kolam Pancing Bandar Setia, Pelaku yang Merupakan Abang Ipar Sendiri
Polres Pelabuhan Belawan Gelar Tes Kesamaptaan Dan Beladiri Berkala Semester II Tahun 2025

Berita Terkait

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 23:20 WIB

Lapas Padangsidimpuan Gelar Pengajian Rutin di Masjid Al‑Ikhlas, Bahas Tafakkur Dan Tasyakur

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 23:14 WIB

Kasi Binadik & Giatja Lapas Padangsidimpuan Pantau Kegiatan Warga Binaan Di Bimker

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 23:04 WIB

Kasi Adm Kamtib Lapas Padangsidimpuan Gelar Kontrol Blok Hunian untuk Pastikan Kondusifitas

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 22:52 WIB

Ka’ KPLP Lapas Padangsidimpuan Lakukan Kontrol Kamar Hunian Warga Binaan

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 19:41 WIB

Gerak Cepat Unit Reskrim Polsek Medan Tembung Tangkap Pelaku Penganiayaan Di Kolam Pancing Bandar Setia, Pelaku yang Merupakan Abang Ipar Sendiri

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 19:26 WIB

Polres Pelabuhan Belawan Gelar Tes Kesamaptaan Dan Beladiri Berkala Semester II Tahun 2025

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 19:10 WIB

Panen Kacang Panjang Di Lahan SAE Lapas Padangsidimpuan Tingkatkan Semangat Kemandirian Warga Binaan

Sabtu, 11 Oktober 2025 - 19:04 WIB

Lapas Padangsidimpuan Gelar Sidang TPP Bahas Pembebasan Bersyarat 18 Warga Binaan Dengan Kehadiran Keluarga sebagai Penjamin

Berita Terbaru