Raih Lima Kursi, Nasdem Jadi Pimpinan DPRK Lhokseumawe

REDAKSI

- Redaksi

Jumat, 15 Maret 2024 - 12:51 WIB

20111 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii-LHOKSEUMAWE – Partai Nasional Demokrat (Nasdem) meraih lima kursi Dewan Perwakilan Rakyat Kota (DPRK) Lhokseumawe, berdasarkan hasil penetapan rekapitulasi perhitungan suara partai peserta Pemilu 2024 oleh Komisi Independen Pemilihan (KIP) setempat.

Data hasil pleno KIP Lhokseumawe, Partai Aceh dan Nasdem meraih lima kursi, diikuti Partai Golkar empat kursi, PKS 3, Gerindra, PNA, dan PKB masing-masing 2, serta PAN dan PPP satu kursi. Dengan total 25 kursi DPRK Lhokseumawe.

Sekretaris Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Nasdem Kota Lhokseumawe, Iskandar, menyebutkan lima kursi yang didapat tersebut dua kursi dari dapil I Banda Sakti, satu kursi di dapil II Muara Dua, satu kursi di dapil III Blang Mangat, serta satu kursi diperoleh dari dapil IV Muara Satu.

Baca Juga :  Gelorakan Semangat Pengayoman, Ketua POP Sumut Hadiri Pembukaan Turnamen Tenis Lapangan Pengayoman Open Tahun 2024

Alhambra – Iftar 2024
“Dengan berpedoman pada Formulir D Hasil Rekapitulasi tingkat Kota Lhokseumawe, maka NasDem dipastikan dapat jatah kursi pimpinan DPRK Lhokseumawe, yaitu Wakil Ketua I,”kata Iskandar, Kamis 14 Maret 2024.

Iskandar menyebutkan dengan lima kursi hasil Pileg 2024 itu, Partai Nasdem juga bisa membentuk fraksi utuh karena hitungan kursi fraksi untuk DPRK Lhokseumawe minimal sebanyak empat kursi.

Sementara untuk Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada), kata Iskandar, walaupun bisa mengusung calon walikota dan calon wakil wali kota dari kader sendiri, namun Nasdem tetap membuka ruang untuk berkoalisi dengan partai lain, termasuk juga untuk tokoh dari kalangan non partai.

“Nasdem berencana mengusung calon kepala daerah dari kader sendiri, namun demikian kita tetap membuka ruang kerja sama dengan tokoh dari partai lain, tetapi tetap melalui proses penjaringan yang berlaku di Partai NasDem,” sebutnya.

Baca Juga :  Forum Jurnalis Lingkungan (FJL) Aceh laksanakan aksi bersih pantai Internasional di Pulo Aceh 

Iskandar mengatakan raihan lima kursi DPRK tersebut sesuai dengan target yang ditentukan DPD Partai Nasdem Kota Lhokseumawe, mengingat pada Pemilu Legislatif (Pileg) tahun 2014 dan 2019, Nasdem hanya meraih dua kursi.

“Pileg 2024 kita menargetkan lima kursi, Alhamdulillah target tersebut tercapat, berkat kerja keras dari semua caleg dan struktur partai serta semua simpatisan Partai Nasdem,” ujarnya.

Pihaknya juga mengucapkan terima kasih kepada masyarakat Kota Lhokseumawe yang telah memberikan kepercayaan untuk memilih kader-kader Partai Nasdem. “Semoga amanah yang diberikan ini dapat memberikan manfaat besar bagi Kota Lhokseumawe,” tutupnya. | DEDY
Sumber berita:kba.one.com
Redaksi Khairuddin

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Desa Mesjid Tuha Lakukan Pemotongan Pohon Puluhan Tahun, Pihak PLN Turut Dampingi
Kapolres Pidie Jaya Hadiri Penutupan Seleksi MTQ 2025 Wujud Komitmen Dukung Generasi Qur’ani yang Unggul dan Berakhlak
Hangatkan Kebersamaan, Polres Pidie Jaya Gelar Halal Bihalal Penuh Makna
Kanwil Ditjenpas Sumut Bersinar di IPPAFest 2025: Raih Dua Penghargaan Bergengsi
Borong Penghargaan, Kanwil Ditjenpas Sumut Mendapatkan 2 Piagam Sekaligus di Penutupan IPPAFest 2025
Program Pembinaan Kemandirian WBP Berhasil Mendapatkan Perhatian , Lapas Pancur Batu Terima Pesanan Puluhan Kursi
TAMPILKAN PRODUK UNGGULAN, HASIL KARYA WBP LAPAS PEREMPUAN MEDAN HABIS  TERJUAL DI IPPAFEST 2025
Ini Profil Penyanyi Viral di TikTok! Lagu Poso “Magonu Mawoku”

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 18:24 WIB

Polsek Medan Area Memberikan Hadia Tima Panas Pelaku Curanmor RRP di Medan Setelah Berusaha Melarikan Diri

Minggu, 27 April 2025 - 17:56 WIB

Polda Sumut Ajak Masyarakat Manfaatkan Call Center 110, Wujudkan Sumatera Utara yang Lebih Aman

Minggu, 27 April 2025 - 17:46 WIB

Polresta Deli Serdang Gelar Patroli Presisi Malam Hari di Daerah Rawan untuk Jaga Kamtibmas

Minggu, 27 April 2025 - 17:28 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Hadiri Penutupan MTQ ke-58 Kota Medan, Tekankan Pentingnya Membangun Generasi Qurani

Minggu, 27 April 2025 - 17:17 WIB

Polres Pelabuhan Belawan Amankan Dua Terduga Pelaku Tawuran di Jalan Selebes

Minggu, 27 April 2025 - 14:42 WIB

Hadiri Pesta Hiburan Rakyat HUT Kota Pematangsiantar ke-154, Kapolres Pematangsiantar Berikan Hadiah Doorprize

Minggu, 27 April 2025 - 11:14 WIB

Polrestabes Medan Ringkus Pengedar Sabu di Medan Polonia

Minggu, 27 April 2025 - 08:49 WIB

Rutan Kelas I Medan Gelar Kegiatan Makan Gratis Bagi Masyarakat

Berita Terbaru

Exit mobile version