TLii | LAPAS NARKOTIKA KLS IIA SAMARINDA
01/08/2025
TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Samarinda, Kepala Lembaga Pemasyarakatan (Kalapas) Narkotika Kelas IIA Samarinda menggelar sosialisasi tentang bahaya dan dampak negatif judi online kepada seluruh jajaran petugas dalam kegiatan apel pagi, Kamis (01/08).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya preventif dan pembinaan internal guna menciptakan lingkungan kerja yang profesional, bersih, dan bebas dari praktik-praktik menyimpang.
Dalam arahannya, Kalapas menekankan bahwa judi online bukan hanya melanggar hukum, tetapi juga dapat merusak moral, menghancurkan keuangan pribadi, serta berpotensi menyeret individu pada tindakan kriminal lainnya. Ia mengajak seluruh pegawai untuk tidak hanya menjauhi judi online, tetapi juga menjadi contoh positif bagi masyarakat dan warga binaan.
“Kita sebagai aparatur negara harus menjadi garda terdepan dalam menjaga integritas dan tidak terlibat dalam praktik-praktik negatif seperti judi online. Mari kita saling mengingatkan dan membangun lingkungan kerja yang sehat serta berintegritas tinggi,” tegas Kalapas dalam sambutannya.
Sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran jajaran Lapas Narkotika Samarinda untuk menjauhi segala bentuk perjudian daring serta memperkuat komitmen dalam menjalankan tugas secara profesional dan bertanggung jawab, Pungkasnya.
#kemenimipas
#guardandguide
#infoimipas
#pemasyarakatan
(***)