Avanza Masuk Jurang, Renggut Nyawa Warga Pijay di Cot Murong Kota Sabang, Polisi dan Tim Berhasil Evakuasi Korban

JAILANI S.Sos

- Redaksi

Rabu, 2 April 2025 - 23:16 WIB

20357 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Petugas Gabungan Sedang mengevakuasi korban kecelakaan lalu lintas (laka lantas) tunggal  di Tanjakan Cot Murong, Kecamatan Suka Makmue, Kota Sabang, Rabu, (2 -4- 2025.)foto.Ist.

Petugas Gabungan Sedang mengevakuasi korban kecelakaan lalu lintas (laka lantas) tunggal di Tanjakan Cot Murong, Kecamatan Suka Makmue, Kota Sabang, Rabu, (2 -4- 2025.)foto.Ist.

TIMELINESINEWS.COM [] Sabang – Personel Polres Sabang, bersama TNI, BPBD, Damkar, tenaga kesehatan, serta masyarakat setempat berhasil mengevakuasi korban kecelakaan lalu lintas (laka lantas) tunggal yang melibatkan mobil Toyota Avanza bernomor polisi BK 1697 JX di Tanjakan Cot Murong, Kecamatan Suka Makmue, Kota Sabang, Rabu, 2 April 2025.

Petugas Gabungan Sedang mengevakuasi korban kecelakaan lalu lintas (laka lantas) tunggal di Tanjakan Cot Murong, Kecamatan Suka Makmue, Kota Sabang, Rabu, (2 -4- 2025.)foto.Ist.

Kabid Humas Polda Aceh Kombes Joko Krisdiyanto menyampaikan bahwa, kecelakaan tersebut terjadi sekitar pukul 15.00 WIB. Mobil yang mengangkut delapan penumpang itu hilang kendali dan terjatuh ke dalam jurang sedalam 20 meter.

“Dalam kecelakaan ini, satu orang dinyatakan meninggal dunia, sementara tujuh lainnya mengalami luka-luka dan telah dibawa ke RSUD Kota Sabang untuk mendapatkan perawatan medis. Kerugian materiel akibat kejadian ini diperkirakan mencapai Rp150 juta,” ujar Joko dalam rilisnya, Rabu, 2 April 2025.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Joko menambahkan bahwa, berdasarkan hasil penyelidikan sementara, kecelakaan diduga terjadi akibat rem blong saat kendaraan melewati tikungan curam di tanjakan tersebut, sehingga pengemudi kehilangan kendali.

Menanggapi kejadian ini, Joko mengimbau masyarakat agar lebih berhati-hati saat berkendara, terutama di jalur curam dan tikungan tajam, terlebih saat momen Lebaran, di mana volume kendaraan meningkat.

“Kami mengingatkan para pengemudi untuk selalu memastikan kendaraan dalam kondisi prima dan pengemudi juga harus dalam kondisi fit sebelum melakukan perjalanan. Pada saat mengemudi juga arus konsentrasi, tidak menggunakan HP, gunakan safety belt, serta mematuhi peraturan lalu lintas. Langkah ini penting untuk mencegah terjadinya kecelakaan lalu lintas,” ujarnya.

Ia juga menyampaikan, dalam rangka meningkatkan pelayanan dan mempercepat penanganan masalah keamanan dan keselamatan masyarakat, Polda Aceh menyiapkan call center 110 yang siap melayani 24 jam secara gratis.

Call center 110 adalah layanan telepon darurat yang dapat diakses oleh masyarakat untuk melaporkan kejadian-kejadian yang memerlukan penanganan cepat, seperti kecelakaan lalu lintas, kejahatan, bencana alam, kebakaran, dan lain-lain. Polda Aceh berkomitmen untuk memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat.

Berita Terkait

Koperasi KDMP Gagal, Uang Desa Jadi Taruhan – Kepala Desa Jadi Agunan
Bupati Sibral Ajak Insan Pers Kawal Sukses MTQ Aceh di Pidie Jaya
Kebakaran Di Lawe Sigalagala Agara, 4 Rumah Terdampak
Polda Aceh Kumpulkan 719 Kantong Darah Pada Peringatan Hari Jadi ke-74 Humas Polri
Ketua Dekranasda Aceh Ajak Peserta Pelatihan Ekraf Serius Kembangkan Fesyen Muslim
Motivasi Semangat Belajar Siswa, Bupati Aceh Tenggara Salim Fakhry Kunjungi Sekolah
Polda Aceh Bentuk Satgas Pengendalian Harga Beras Untuk Awasi HET dan Cegah Penimbunan
Kodam IM dan BWS Sumatera I Bersinergi Bangun Irigasi Tersier di Aceh Utara

Berita Terkait

Rabu, 22 Oktober 2025 - 22:36 WIB

Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Kembali Gelar Razia Kamar Hunian, Temukan Barang Terlarang

Rabu, 22 Oktober 2025 - 22:29 WIB

Petugas Lapas Kelas IIB Padangsidimpuan Giat Kontrol Malam Tegaskan Keamanan Dan Ketertiban Dalam Melaksanakan Tugas Keamanan Dan Ketertiban

Rabu, 22 Oktober 2025 - 21:41 WIB

Komitmen Penuhi Kebutuhan Dasar WBP, Lapas Pemuda Langkat Terima Barang Ditjen Pemasyarakatan berupa Peralatan Makan Minum

Rabu, 22 Oktober 2025 - 21:33 WIB

Lapas Kelas IIA Binjai Gelar Tes Urine Mendadak Bagi WBP Tamping

Rabu, 22 Oktober 2025 - 21:24 WIB

Lapas Kelas IIA Binjai Terima Kunjungan Tim Monev Bantuan Hukum dari Kanwil Kemenkumham Sumut

Rabu, 22 Oktober 2025 - 20:56 WIB

Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Pelatihan Bakery untuk Tingkatkan Kemandirian Warga Binaan

Rabu, 22 Oktober 2025 - 20:51 WIB

Polda Aceh Kumpulkan 719 Kantong Darah Pada Peringatan Hari Jadi ke-74 Humas Polri

Rabu, 22 Oktober 2025 - 20:37 WIB

Lapas Kelas I Medan Bentuk Panitia Natal Tahun 2025

Berita Terbaru

KALIMANTAN SELATAN

Rutan Tanjung Panen Kangkung Dan Terong Dukung Program Ketahanan Pangan

Rabu, 22 Okt 2025 - 22:13 WIB