Hari Pahlawan 2025: Kemenkum Sumut Tekankan Pengabdian ASN Sebagai Wujud Melanjutkan Perjuangan

RULI SISWEMI

- Redaksi

Senin, 10 November 2025 - 16:32 WIB

209 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | KAKANWIL KEMENKUMHAM SUMUT

10/11/2025

TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Medan Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Utara menyelenggarakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025 di halaman kantor wilayah. Kegiatan berlangsung khidmat, tertib, dan penuh makna kebangsaan, diikuti oleh Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Utara beserta jajaran Pimpinan Tinggi Pratama, perwakilan dari Kantor Wilayah Kementerian Hak Asasi Manusia Sumatera Utara, serta unsur Direktorat Jenderal Imigrasi dan Pemasyarakatan (Imipas), Senin (10/11/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Seluruh peserta tampak mengenakan seragam Batik KORPRI dan peci hitam sesuai ketentuan. Upacara juga diisi dengan pembacaan amanat Menteri Sosial Republik Indonesia yang mengajak seluruh elemen bangsa untuk meneladani semangat juang para pahlawan serta memperkokoh persatuan dan semangat kebangsaan di tengah tantangan zaman.

Dalam amanatnya, Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum Sumatera Utara, Ignatius Mangantar Tua Silalahi, menegaskan bahwa semangat kepahlawanan harus terus dihidupkan dalam setiap pengabdian aparatur negara. “Menjadi ASN berarti melanjutkan perjuangan para pahlawan melalui kerja yang berintegritas, disiplin, dan berdedikasi demi pelayanan publik yang lebih baik,” ujar Ignatius.

Peringatan Hari Pahlawan menjadi momentum bagi seluruh jajaran Kemenkum Sumut untuk meneguhkan komitmen dalam memperkuat profesionalisme dan semangat kolaborasi, dengan menjadikan nilai kepahlawanan sebagai pedoman moral dalam bekerja. Nilai-nilai perjuangan diharapkan terus menginspirasi setiap langkah dalam memberikan pelayanan hukum yang adil, transparan, dan berorientasi pada kepentingan masyarakat.

Tagline nasional “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan” menjadi pesan yang mengakar dalam pelaksanaan upacara ini—sebagai pengingat bahwa pengabdian kepada negara adalah wujud nyata melanjutkan semangat juang para pahlawan bangsa, Terangnya.

https://sumut.kemenkum.go.id/berita-utama/hari-pahlawan-2025-kemenkum-sumut-tekankan-pengabdian-asn-sebagai-wujud-melanjutkan-perjuangan

#KementerianHukum
#Kemenkumsumut
#KanwilKementerianHukumSumut
#LayananHukumMakinMudah

(***)

Berita Terkait

Lapas Padangsidimpuan Gelar Pembukaan Skrining ACF Rontgen Dada Bekerjasama Dengan Dinas Kesehatan Kota Padangsidimpuan
Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025 Dengan Khidmat
Rutan Kelas I Labuhan Deli Gelar Aksi Donor Darah dalam Rangka Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1
Rutan Kelas I Labuhan Deli Gelar Pengobatan Gratis Di Hari Bakti Kemenimipas ke-1
Rutan Tanjung Pura Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025 Dengan Khidmat
Rutan Kelas I Medan Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025: “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan”
Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan, Lapas Narkotika Langkat Laksanakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025
Polres Pematangsiantar Ungkap Curat di Jalan Mawar, Tiga Diduga Pelaku Diamankan

Berita Terkait

Senin, 10 November 2025 - 18:29 WIB

Lapas Padangsidimpuan Gelar Pembukaan Skrining ACF Rontgen Dada Bekerjasama Dengan Dinas Kesehatan Kota Padangsidimpuan

Senin, 10 November 2025 - 18:05 WIB

Lapas Perempuan Medan Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025 Dengan Khidmat

Senin, 10 November 2025 - 17:36 WIB

Rutan Kelas I Labuhan Deli Gelar Aksi Donor Darah dalam Rangka Hari Bakti Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan ke-1

Senin, 10 November 2025 - 17:24 WIB

Rutan Kelas I Labuhan Deli Gelar Pengobatan Gratis Di Hari Bakti Kemenimipas ke-1

Senin, 10 November 2025 - 16:45 WIB

Rutan Tanjung Pura Gelar Upacara Peringatan Hari Pahlawan 2025 Dengan Khidmat

Senin, 10 November 2025 - 16:13 WIB

Rutan Kelas I Medan Gelar Upacara Hari Pahlawan 2025: “Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan”

Senin, 10 November 2025 - 14:53 WIB

Pahlawanku Teladanku, Terus Bergerak Melanjutkan Perjuangan, Lapas Narkotika Langkat Laksanakan Upacara Peringatan Hari Pahlawan Tahun 2025

Senin, 10 November 2025 - 14:50 WIB

Polres Pematangsiantar Ungkap Curat di Jalan Mawar, Tiga Diduga Pelaku Diamankan

Berita Terbaru