Bupati Aceh Tenggara Nyatakan Perang terhadap Narkoba di Acara Halal Bihalal

ARJUNA SAYUDA

- Redaksi

Minggu, 6 April 2025 - 15:52 WIB

20398 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | Aceh | Kutacane, 5 April 2025 — Bupati Aceh Tenggara, H. Muhammad Salim Fahri, SE, MM, menyatakan komitmennya untuk memerangi peredaran narkoba di wilayahnya. Pernyataan itu disampaikan saat Open House ke-5 (Halal Bihalal) Hari Raya Idulfitri ke-6 yang berlangsung di kediaman pribadinya di Kute Muara Lawe Bulan, Kecamatan Babussalam.

Di hadapan ratusan pendukung Tim Pemenangan SAH (Salim Fahri – Heri Al Hilal), para Pengulu Kute, dan tokoh masyarakat se-Aceh Tenggara, Bupati menyampaikan keprihatinan mendalam atas tingginya angka penyalahgunaan narkoba.

“Lebih dari 80 persen penghuni Lapas Kutacane merupakan warga binaan kasus narkoba. Ini bukan hanya ancaman bagi generasi muda, tapi juga mengganggu ketenteraman masyarakat,” ungkapnya.

Baca Juga :  Akibat Gelapkan Uang Indomaret, AR langsung Gol oleh Tim Resmob Satreskrim Polres Gayo Lues

Ia menyoroti dampak sosial dari penyalahgunaan narkoba, termasuk meningkatnya tindak pencurian ternak dan hasil kebun milik warga.

“Banyak masyarakat mengeluh kehilangan lembu, kambing, ayam, hingga buah pinang dan cokelat. Ini efek dari peredaran narkoba yang sudah sangat meresahkan,” ujarnya.Bupati mengajak semua pihak, terutama Tim Pemenangan SAH, untuk aktif mendukung upaya pemberantasan narkoba. Ia mendorong masyarakat melapor jika mengetahui peredaran narkoba, baik ke aparat penegak hukum maupun langsung kepadanya, dengan jaminan kerahasiaan identitas pelapor.

Baca Juga :  Pilkada Berkah, Aman dan Damai, KIP Kota Langsa Gelar Dzikir dan Do'a Kebangsaan

“Kalau Tim SAH tidak bergerak, misi kita akan sulit tercapai. Tapi kalau kita solid, kita bisa selamatkan generasi dan ciptakan kenyamanan masyarakat,” tegasnya.

Sebagai langkah konkret, Bupati juga menyampaikan rencana untuk segera berkoordinasi dengan Kapolres Aceh Tenggara yang baru demi memperkuat sinergi pemberantasan narkoba di Bumi Sepakat Segenap.Pernyataan tegas itu disambut antusias oleh masyarakat yang hadir, sebagai bentuk dukungan atas komitmen pemerintah dalam menjaga ketertiban dan masa depan daerah dari ancaman narkoba.

(Kang Juna)

 

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Kapospampol Blangpegayon Dampingi Petugas PPL dalam Revitalisasi Gapoktan Desa Kute Bukit Gayo Lues 
Polrestabes Medan Ringkus Pengedar Sabu di Medan Polonia
Rutan Kelas I Medan Gelar Kegiatan Makan Gratis Bagi Masyarakat
POLRESTA DELISERDANG AMANKAN SUMUT RUN FESTIVAL 2025 DI SPORT CENTER BATANG KUIS
POLRES BINJAI BERHASIL TANGKAP DUA PELAKU PEMBAWA SABU DI JALAN SOEKARNO-HATTA
Polres Pelabuhan Belawan Gelar Pelayanan Kesehatan Gratis untuk Warga
Pastikan Makanan Siswa Berkualitas, Kodim 0104/Atim Tinjau Pelaksanaan Program MBG
JPU Kejari Belawan Tuntut Hukuman Mati Dua Kurir 20 Kg Sabu di PN Medan

Berita Terkait

Minggu, 27 April 2025 - 11:14 WIB

Polrestabes Medan Ringkus Pengedar Sabu di Medan Polonia

Minggu, 27 April 2025 - 08:49 WIB

Rutan Kelas I Medan Gelar Kegiatan Makan Gratis Bagi Masyarakat

Minggu, 27 April 2025 - 08:37 WIB

POLRESTA DELISERDANG AMANKAN SUMUT RUN FESTIVAL 2025 DI SPORT CENTER BATANG KUIS

Sabtu, 26 April 2025 - 21:58 WIB

POLRES BINJAI BERHASIL TANGKAP DUA PELAKU PEMBAWA SABU DI JALAN SOEKARNO-HATTA

Sabtu, 26 April 2025 - 21:23 WIB

JPU Kejari Belawan Tuntut Hukuman Mati Dua Kurir 20 Kg Sabu di PN Medan

Sabtu, 26 April 2025 - 21:04 WIB

Pelaku Penembakan Remaja Saat Tawuran Di Belawan Ditangkap, Positif Narkoba

Sabtu, 26 April 2025 - 20:47 WIB

Sat’narkoba Polres Pelabuhan Belawan Kembali Mengamankan Pengedar Narkoba di Komplek UKA Terjun, Medan Marelan

Sabtu, 26 April 2025 - 20:32 WIB

POLSEK MEDAN AREA AMANKAN RESIDIVIS PENCURIAN, BERIKAN TINDAKAN TEGAS DAN TERUKUR

Berita Terbaru

HUKUM

Polrestabes Medan Ringkus Pengedar Sabu di Medan Polonia

Minggu, 27 Apr 2025 - 11:14 WIB