TNI Manunggal, Memelihara Danau Toba dan Pemeriksaan Kesehatan Warga

RAJU TAMPUBOLON

- Redaksi

Jumat, 25 April 2025 - 05:40 WIB

2016 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | Sumut | Toba : Secara serentak di kawasan Danau Toba, sedikitnya 1814 personil TNI bersama stakeholder melakukan pembersihan eceng gondok dari Danau Toba. Kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis (24/04/2025)

Gerakan yang disebut TNI Manunggal Memelihara Danau, Toba Bersinar (Bersih, Nauli dan Ringgas) ini ditandai dengan pembersihan eceng gondok di tepi Danau Toba yang berada di Desa Lumban Gaol, Tambunan, Kecamatan Balige, Kabupaten Toba.

Pangdam I/Bukit Barisan Mayjend Rio Firdianto didampingi Bupati Toba, Effendi Sintong P. Napitupulu, Bupati Tapanuli Utara, Bupati Humbang Hasundutan, dan Bupati Samosir terjun langsung ikut membersihkan eceng gondok dengan menggunakan beberapa kapal ponton bantuan KASAD. Tampak juga sejumlah alat berat excavator dan dump truk milik Pemkab Toba ikut membantu pembersihan di lokasi .

Baca Juga :  Keterampilan Studi Tiru Kambing Modren di Lembaga Pemasyarakatan kelas IIB Tanjungbalai Asahan

“Adalah perintah bapak Presiden melalui KSAD untuk pembersihan Danau Toba dengan melibatkan stakeholder. Saat ini secara serentak berlangsung di beberapa titik kawasan Danau Toba. Nantinya, eceng gondok ini bisa dijadikan pupuk dan bahan kerajinan lainnya,” kata Pangdam I/Bukit Barisan Mayjend Rio Firdianto.

Selanjutnya Pangdam I/ BB juga mengajak semua masyarakat agar jangan membuang sampah sembarangan, jangan membuang limbah ke Danau Toba, menjaga kelestarian lingkungan. Menurut Pangdam, aktifitas pembersihan ini akan terus dilakukan setiap hari oleh Kodim 0210/TU bersama stakeholder.

Selanjutnya Pangdam I/BB bersama sejumlah Bupati melakukan dialog secara daring dengan para peserta kegiatan di sejumlah tempat di kawasan Danau Toba.

Baca Juga :  Pelantikan Kabag Ren Dan Sertijab Kasat Lantas di Polres Toba

Atas kegiatan ini, Bupati Toba, Effendi Sintong P Napitupulu mengapresiasi kegiatan yang diinisiasi Pangdam I/ BB. Ia berharap kegiatan serupa pembersihan eceng gondok ini bisa dilakukan di semua wilayah di Danau Toba agar kelestarian Danau Toba dapat terjaga.

Menurut Bupati Toba, Pemkab Toba melibatkan sebanyak 1000 orang terdiri TNI, Polri, Pemkab, instansi pendukung, masyarakat, Ormas, mahasiswa, HKBP dan Pramuka/Pelajar.

Di wilayah Kabupaten Toba luas area yang akan dibersihkan mencapai 6 Ha, yang sudah dibersihkan 51.600 M2 (86,%) dengan total limbah berat 2520 ton.

Selain pembersihan eceng gondok, TNI juga memberikan sejumlah bantuan sosial serta melakukan pelayanan pemeriksaan kesehatan bagi masyarakat setempat.

(Raju)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Satresnarkoba Polres Gayo Lues Tangkap Pelaku Tindak Pidana Narkotika Jenis Ganja Seberat 105 Kg Barang Bukti Diamankan
Kapolres Pidie Jaya Hadiri Penutupan Seleksi MTQ 2025 Wujud Komitmen Dukung Generasi Qur’ani yang Unggul dan Berakhlak
SATUAN RESERSE NARKOBA POLRES PELABUHAN BELAWAN BERHASIL AMANKAN PENGEDAR DAN PENGGUNA NARKOBA DI MARELAN V
Kapolres Pelabuhan Belawan Menghimbau Hindari Tawuran Dan Geng Motor, Sayangi Diri Dan Orang Tua Kita
Polda Sumut Dukung Peresmian Masjid Jabaltsur Almusannif Di Kabupaten Karo Simbol Persatuan Dan Toleransi Antar Umat Beragama
Kalapas Narkotika Samarinda Gelar Panen Raya Bersama Jajaran Kanwil Ditjenpas Kaltim
Dukung Pembinaan Kepribadian Spiritual WBP, Kalapas Narkotika Samarinda Gelar Doa Bersama Warga Binaan Nasrani
LAPAS PANACUR BATU HADIRI UNDANGAN BERJEMUR (BUPATI BEKERJA BERTEMU RAKYAT) DARI KECAMATANN PANCUR BATU

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 05:40 WIB

TNI Manunggal, Memelihara Danau Toba dan Pemeriksaan Kesehatan Warga

Kamis, 24 April 2025 - 21:47 WIB

SATUAN RESERSE NARKOBA POLRES PELABUHAN BELAWAN BERHASIL AMANKAN PENGEDAR DAN PENGGUNA NARKOBA DI MARELAN V

Kamis, 24 April 2025 - 21:25 WIB

Kapolres Pelabuhan Belawan Menghimbau Hindari Tawuran Dan Geng Motor, Sayangi Diri Dan Orang Tua Kita

Kamis, 24 April 2025 - 19:38 WIB

LAPAS PANACUR BATU HADIRI UNDANGAN BERJEMUR (BUPATI BEKERJA BERTEMU RAKYAT) DARI KECAMATANN PANCUR BATU

Kamis, 24 April 2025 - 19:23 WIB

LAKUKAN PERAWATAN GEMBOK DAN BORGOL, LAPAS PANCUR BATU PASTIKAN SARPAS KEAMANAN DALAM KONDISI BAIK

Kamis, 24 April 2025 - 19:12 WIB

Walikota Dan Wakil Walikota Tanjungbalai Kunjungi Korban Kebakaran Di Kapias Pulau Buaya

Kamis, 24 April 2025 - 18:55 WIB

Menertibkan PKL,Walikota Dan Wakil Walikota Tanjungbalai Sambangi Lapak Pedagang Yang Berjualan Di Bahu Jalan Trotoar

Kamis, 24 April 2025 - 17:56 WIB

PT Pelindo Regional 1 Tingkatkan Kualitas Layanan Kesehatan Melalui Program Refreshment

Berita Terbaru

Exit mobile version