Pelantikan 87 Pejabat Struktural di Kanwil Kemenkumham Sumut, 8 Pejabat Lapas Kelas I Medan Dilantik: “Jadilah Pemimpin Perubahan

RULI SISWEMI

- Redaksi

Jumat, 23 Agustus 2024 - 23:52 WIB

20146 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT | LAPAS KLS 1 MEDAN

23/08/2024

Medan, 23 Agustus 2024  Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Anak Agung Gde Krisna, secara resmi melantik 87 pejabat struktural di lingkungan Kanwil Kemenkumham Sumut. Pelantikan ini dilaksanakan secara virtual dan dihadiri dari Aula Soepomo dan Ruang Saharjo Kanwil Kemenkumham Sumut, menandai momentum penting dalam upaya percepatan kinerja organisasi untuk mencapai hasil yang lebih optimal.

Di antara pejabat yang dilantik, terdapat 8 pejabat dari Lapas Kelas I Medan yang secara khusus dilantik oleh Kepala Kantor Wilayah. Selain itu, pelantikan ini juga dirangkaikan dengan serah terima jabatan Kepala Satuan Kerja dan Ketua Dharma Wanita Persatuan, sebagai bagian dari strategi untuk mempercepat kinerja organisasi.

Baca Juga :  Dua Pekerja Tewas di PT.Central Proteina Prima Tbk,Diduga Hirup Gas Beracun

Kepala Lapas Kelas I Medan, M.P. Jaya Saragih, juga terlibat dalam acara serah terima jabatan kepada Kepala Lapas Kelas IIA Pematang Siantar. Dalam sambutannya, Anak Agung Gde Krisna menegaskan bahwa pelantikan ini berbeda dari biasanya karena dirangkaikan dengan serah terima jabatan, yang bertujuan untuk mempercepat adaptasi dan kinerja organisasi.

“Pelantikan kali ini berbeda dengan yang biasa kita lakukan. Kali ini kita rangkaikan pelantikan sekaligus serah terima jabatan Kepala Satuan Kerja dan Ketua Dharma Wanita Persatuan. Hal ini tidak lain untuk percepatan kinerja organisasi sehingga capaian kerja yang kita capai lebih maksimal. Perubahan merupakan sesuatu yang wajar dalam sebuah organisasi, saya harap para pejabat yang dilantik untuk segera beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru serta meningkatkan sinergi antar unit kerja,” ucap Agung Krisna.

Baca Juga :  Personil Polsek Palipi Bergotong Royong Memperbaiki Jalan di Desa Pamutaran

Ia juga mengajak para pejabat yang dilantik untuk menjadi pemimpin perubahan yang berpemikiran visioner, adaptif, responsif, dan komunikatif, agar organisasi dapat lebih responsif terhadap tantangan serta dinamika yang dihadapi.

Pelantikan ini mencerminkan komitmen Kanwil Kemenkumham Sumut dalam mendorong kinerja yang semakin optimal di jajaran Kemenkumham, melalui penempatan pejabat yang tepat di posisi strategis. Tegasnya.

#kemenkumhamri
#kemenkumhamsumut
#ditjenpas
#lapas1medan

Redaksi : Ruli Siswemi

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Anggota Komisi XIII DPR RI Kunjungi Rutan Labuhan Deli, Maruli Siahaan: Optimis Rutan Akan Terus Berkembang
Anggota DPR RI Komisi XIII Maruli Siahaan Apresiasi Program Pembinaan Di Lapas Tebing Tinggi.
Dalang Judi Batu Goncang Masih Misterius, Polda Sumut Diminta lebih Objektif
Tingkatkan Kualitas SDM Internal, Lapas Perempuan Medan Gelar In Training House Aplikasi SRIKANDI V3
Pisah Sambut Kapolsek Medan Timur Berlangsung Megah Dan Meriah
Ka’lapas Pemuda Langkat Gelar Tes Urine Mendadak untuk PNS Baru Dan Petugas
Lapas Kelas I Medan Peringati Hari Buruh Sedunia, Apresiasi Dedikasi Para Pekerja
Keluarga Besar Ka’Lapas kls 1 Medan Herry Suhasmin. Mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional Kobarkan Semangat Belajar Tanpa Batas

Berita Terkait

Minggu, 4 Mei 2025 - 08:26 WIB

Anggota Komisi XIII DPR RI Kunjungi Rutan Labuhan Deli, Maruli Siahaan: Optimis Rutan Akan Terus Berkembang

Minggu, 4 Mei 2025 - 08:05 WIB

Anggota DPR RI Komisi XIII Maruli Siahaan Apresiasi Program Pembinaan Di Lapas Tebing Tinggi.

Sabtu, 3 Mei 2025 - 23:00 WIB

Tingkatkan Kualitas SDM Internal, Lapas Perempuan Medan Gelar In Training House Aplikasi SRIKANDI V3

Sabtu, 3 Mei 2025 - 18:59 WIB

Pisah Sambut Kapolsek Medan Timur Berlangsung Megah Dan Meriah

Sabtu, 3 Mei 2025 - 18:18 WIB

Ka’lapas Pemuda Langkat Gelar Tes Urine Mendadak untuk PNS Baru Dan Petugas

Sabtu, 3 Mei 2025 - 12:49 WIB

Lapas Kelas I Medan Peringati Hari Buruh Sedunia, Apresiasi Dedikasi Para Pekerja

Sabtu, 3 Mei 2025 - 12:33 WIB

Keluarga Besar Ka’Lapas kls 1 Medan Herry Suhasmin. Mengucapkan Selamat Hari Pendidikan Nasional Kobarkan Semangat Belajar Tanpa Batas

Sabtu, 3 Mei 2025 - 12:17 WIB

Tiga Petugas Lapas Kls I Medan Ucapkan Sumpah PNS, Siap Menjaga Marwah Pemasyarakatan

Berita Terbaru

Exit mobile version