Dirjenpas Drs. Mashudi Tekankan Penguatan Kinerja, Optimalisasi Aset, dan Pengembangan UMKM Warga Binaan di Sumatera Utara

RULI SISWEMI

- Redaksi

Senin, 14 Juli 2025 - 12:49 WIB

2074 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | KAKANWIL DITJENPAS MEDAN  SUMUT

14/07/2025

TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Medan Direktur Jenderal Pemasyarakatan Kementerian Imigrasi dan Pemasyarakatan (Kemenimipas), Drs. Mashudi, memberikan pengarahan strategis secara virtual kepada seluruh jajaran pemasyarakatan di lingkungan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Utara, Senin (14/07/2025).

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Kegiatan ini diikuti oleh Kepala Kantor Wilayah Ditjen Pemasyarakatan Sumatera Utara, Yudi Suseno, para pejabat struktural, serta seluruh Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pemasyarakatan se-Sumatera Utara. Pengarahan tersebut menjadi momen penting untuk memperkuat efektivitas dan efisiensi pelaksanaan tugas, sekaligus mengidentifikasi area-area perbaikan secara berkelanjutan.

Dalam arahannya, Drs. Mashudi menekankan tiga fokus utama, yakni penguatan pengelolaan barang dan jasa (barjas), optimalisasi pemanfaatan aset negara, serta pengembangan sektor Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) bagi warga binaan.“Potensi yang dimiliki jajaran pemasyarakatan sangat besar. Mari kita bekerjasama memaksimalkan seluruh sumber daya yang ada. Tanah hibah jangan dibiarkan menganggur, harus dimanfaatkan secara nyata untuk mendukung program pembinaan dan operasional,” tegas Drs. Mashudi.

Ia juga menyoroti pentingnya peran UMKM warga binaan sebagai bagian dari proses pembinaan kemandirian dan reintegrasi sosial. Dirjenpas mendorong seluruh jajaran untuk mengelola produk karya warga binaan secara lebih profesional dan sistematis.“UMKM warga binaan harus kita maksimalkan. Jangan hanya produksi, tapi bangun sistem yang memudahkan masyarakat mengenal, mengakses, dan membeli produk mereka. Buat etalase digital, perluas jejaring pemasaran, gandeng mitra swasta. Ini adalah bagian dari pembinaan sekaligus kontribusi nyata bagi ekonomi nasional,” jelasnya.

Kegiatan pengarahan ini diharapkan mampu menjadi pemicu semangat bagi jajaran pemasyarakatan Sumatera Utara dalam meningkatkan kinerja, memperkuat tata kelola aset, serta mendukung pemberdayaan warga binaan menuju pemasyarakatan yang lebih produktif dan berorientasi pada pemulihan sosial, Pungkasnya.

(***)

Berita Terkait

Sat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Pelaku Penganiayaan Berat Terhadap Adik Kandung
Petugas Lapas Kelas IIA Binjai Laksanakan Pembukaan Kotak Pengaduan Warga Binaan
Tingkatkan Kedisiplinan dan Keamanan, Lapas Kelas IIA Binjai Laksanakan Kontrol Blok Hunian
Lapas Kelas IIA Binjai Gelar Razia Gabungan Bersama Polres Binjai, Wujudkan 13 Akselerasi Menteri Imigrasi Dan Pemasyarakatan
Pemenuhan Hak Dasar Warga Binaan Lapas Kelas I Medan Bagikan Perlengkapan Makan, Minum, dan Sandang untuk 2.884 Warga Binaan
Lapas Padangsidimpuan Wujudkan Hak Pendidikan Warga Binaan Lewat Program Baca Tulis
Petugas Kesehatan Di Lapas Padangsidimpuan Lakukan Cek Kesehatan untuk Warga Binaan Wanita
Lapas Padangsidimpuan Gelar Pembelajaran Iqra dan Al-Quran di Mesjid Al-Ikhlas

Berita Terkait

Senin, 27 Oktober 2025 - 21:40 WIB

Sat Reskrim Polres Pelabuhan Belawan Tangkap Pelaku Penganiayaan Berat Terhadap Adik Kandung

Senin, 27 Oktober 2025 - 20:42 WIB

Tingkatkan Kedisiplinan dan Keamanan, Lapas Kelas IIA Binjai Laksanakan Kontrol Blok Hunian

Senin, 27 Oktober 2025 - 20:33 WIB

Lapas Kelas IIA Binjai Gelar Razia Gabungan Bersama Polres Binjai, Wujudkan 13 Akselerasi Menteri Imigrasi Dan Pemasyarakatan

Senin, 27 Oktober 2025 - 20:17 WIB

Pemenuhan Hak Dasar Warga Binaan Lapas Kelas I Medan Bagikan Perlengkapan Makan, Minum, dan Sandang untuk 2.884 Warga Binaan

Senin, 27 Oktober 2025 - 20:06 WIB

Lapas Padangsidimpuan Wujudkan Hak Pendidikan Warga Binaan Lewat Program Baca Tulis

Senin, 27 Oktober 2025 - 19:58 WIB

Petugas Kesehatan Di Lapas Padangsidimpuan Lakukan Cek Kesehatan untuk Warga Binaan Wanita

Senin, 27 Oktober 2025 - 19:51 WIB

Lapas Padangsidimpuan Gelar Pembelajaran Iqra dan Al-Quran di Mesjid Al-Ikhlas

Senin, 27 Oktober 2025 - 19:42 WIB

Lapas Perempuan Medan Gelar Tes Urine, Pertegas Komitmen Lingkungan Zero Narkoba

Berita Terbaru