Penuh Kasih dan Sukacita, Keluarga Besar Lapas Pemuda Langkat Rayakan Kelahiran Yesus Kristus

RULI SISWEMI

- Redaksi

Rabu, 18 Desember 2024 - 15:10 WIB

20157 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | SUMUT LAPAS PEMUDA KLS III LANGKAT

18/12/2024

TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Lapas Pemuda Langkat Peringatan Hari Natal bagi umat kristiani adalah momen yang ditunggu-tunggu, sebagai peringatan  umat kristiani dalam merayakan kelahiran Yesus. Kelahiran Yesus sebagai wujud kasih sayang Tuhan kepada manusia dan seisi dunia oleh sebab itu Lapas Pemuda Kelas III Langkat Gelar Perayaan Acara Natal, Rabu (18/12/2024)

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Berlokasi di Lapangan Lapas Pemuda Langkat, pukul 09.00 WIB, acara tersebut juga turut dihadiri langsung, Forkopimda Rayon Langkat, Pegawai Lapas Pemuda Langkat, Ibu-ibu Dharma Wanita, Hamba Tuhan yang selama ini memberikan pelayanan di Lapas Pemuda Langkat, seluruh WBP yang beragama Kristen serta penuh haru dirasakan karena Ratusan WBP dapat merasakan natal Bersama dengan keluarga.

Perayaan Natal ini mengangkat tema “Marilah Kita Pergi Ke Bethlehem” dan Sub Tema : Yakobus 1:12 “Berbahagialah orang yang bertahan dalam pencobaan, sebab apabila ia sudah tahan uji, ia akan menerima mahkota kehidupan yang dijanjikan Allah barangsiapa yang mengasihi Dia.”

Pemberi Firman Tuhan, Bapak Pendeta Marihot Situmorang dalam kesaksian menceritakan kisahnya dibalik keterbatasannya tetap selalu mengandalkan Tuhan dalam menjalani kehidupan.

“Andalakan Tuhan disetiap langkah kehidupan yang kita alami, setiap pencobaan, kesusahan dan keterbaasanbyang kita rasakan jika kita andalkan Tuhan pasti ada hal indah yang Tuhan selalu sediakan bagi kita yaitu Mahkota Kehidupan” kesaksiannya.

Ibadah yang berlangsung dengan penuh damai juga diisi dengan penampilan persembahan pujian dari pegawai, warga binaan.
Dalam ibadah juga diadakan sesi tali kasih natal wujud kasih dan sukacita dan kasih kepada warga binaan dan keluarga warga binaan Lapas Pemuda Langkat.

Kalapas Pemuda Langkat, Raymon Andika Girsang menyampaikan rasa sukacita dan harapannya pada perayaan Natal Tahun 2024 di Lapas ini agar membawa damai kasih dan sukacita.

”Saya mengucapkan selamat datang dan Selamat Natal buat kita semua yang telah hadir dan menyempatkan waktu di Natal ini, kami harap di perayaan Natal kita ini damai sukacita Natal selalu menyertai kita sepanjang waktu, dan kita terberkati dan menjadi berkat buat sesama dan kiranya natal ini bisa memberikan kasih dan sukacita serta menjadikan kita pribadi yang tidak pernah lelah dalam berbuat baik,” ungkapnya.

Sukacita Natal terpancar dari wajah tamu undangan serta warga binaan yang ikut serta ambil bagian dalam acara ini.

Rangkaian Perayaan Natal kali ini di tutup dengan ramah tamah yakni bersalam-salaman sembari mengucapkan Selamat Natal antar sesama warga binaan, pegawai Lapas Pemuda Langkat dan segenap undangan yang hadir serta lucky draw dan foto Bersama, Terangnya.

Sumber  :  Humas Lapada Langkat

Redaksi : Ruli Siswemi

Berita Terkait

Ops Zebra Toba 2025, Sat Lantas Polres Pematangsiantar Sosialiasi di Jalan Parapat
Penanganan Cepat Bencana Taput: 9 Warga Ditemukan Meninggal, 31 Masih Dicari, 134 Mengungsi
Banjir Lumpuhkan Arteri Binjai-Medan, Polda Sumut Hadir Berikan Solusi Lewat Pengawalan di Tol
Update Terbaru Bencana Sumatera Utara: 221 Kejadian, 212 Korban, Polri Maksimalkan Penanganan di Lapangan
Polda Sumut Update Penanganan Bencana: 148 Kejadian di 12 Kab/Kota, 1.030 Personel Dikerahkan
Peningkatan Stabilitas Keamanan, Lapas Tebing Tinggi Lakukan Koordinasi Dengan Polda Sumut
Di tengah Cuaca Ekstrim, Lapas Padangsidimpuan Tingkatkan Kontrol Blok Hunian
Semarak HUT Kemenimipas ke-1, Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Pagelaran Kreativitas Warga Binaan

Berita Terkait

Kamis, 27 November 2025 - 19:05 WIB

Ops Zebra Toba 2025, Sat Lantas Polres Pematangsiantar Sosialiasi di Jalan Parapat

Kamis, 27 November 2025 - 16:44 WIB

Penanganan Cepat Bencana Taput: 9 Warga Ditemukan Meninggal, 31 Masih Dicari, 134 Mengungsi

Kamis, 27 November 2025 - 16:39 WIB

Banjir Lumpuhkan Arteri Binjai-Medan, Polda Sumut Hadir Berikan Solusi Lewat Pengawalan di Tol

Kamis, 27 November 2025 - 16:32 WIB

Update Terbaru Bencana Sumatera Utara: 221 Kejadian, 212 Korban, Polri Maksimalkan Penanganan di Lapangan

Rabu, 26 November 2025 - 23:47 WIB

Peningkatan Stabilitas Keamanan, Lapas Tebing Tinggi Lakukan Koordinasi Dengan Polda Sumut

Rabu, 26 November 2025 - 23:38 WIB

Di tengah Cuaca Ekstrim, Lapas Padangsidimpuan Tingkatkan Kontrol Blok Hunian

Rabu, 26 November 2025 - 23:25 WIB

Semarak HUT Kemenimipas ke-1, Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Pagelaran Kreativitas Warga Binaan

Rabu, 26 November 2025 - 23:16 WIB

Lembaga Bantuan Hukum Trisila Soroti Dugaan Tangkap Lepas 4 ABK Dan 10 PMi ilegal oleh imigrasi Tanjungbalai

Berita Terbaru