TKIT Vinca Rosea Ajak Anak Mengenal Radio dari Dekat di RRI Lhokseumawe

SAFARUDDIN

- Redaksi

Jumat, 21 November 2025 - 09:53 WIB

2097 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TKIT Vinca Rosea Ajak Anak Mengenal Radio dari Dekat di RRI Lhokseumawe

 

TLii|Aceh|Lhokseumawe — Puluhan siswa TKIT Vinca Rosea Tahfizh Internasional mengikuti kegiatan edukatif bertajuk “Mengenal Radio dari Dekat” di RRI Lhokseumawe, Kamis (22/11/2025). Program ini dibuka oleh host RRI, Kak Una, yang menyambut kedatangan kepala sekolah bersama dua guru pendamping.

 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Pada sesi awal, Kak Una menanyakan profil sekolah kepada Kepala TKIT Vinca Rosea, Zsoya Iasa, ST. Ia menjelaskan bahwa sekolah yang berfokus pada pendidikan tahfizh dan pembinaan karakter tersebut telah berdiri sejak Juli 2019.

 

Kegiatan dilanjutkan dengan ice breaking yang dipandu Ustazah Misrina, S.Pd. Pada kesempatan ini, ia mengenalkan kepada anak-anak mengenai apa itu RRI, mengingat banyak dari mereka yang belum memahami fungsi serta sejarah radio nasional tersebut.

 

Usai ice breaking, anak-anak mengikuti Senam Sehat Ceria yang disusun oleh Ustazah Addini Inayatullah, S.Pd. Suasana semakin meriah ketika para siswa bergerak antusias mengikuti gerakan senam yang ceria dan penuh energi.

 

Rangkaian kegiatan berlanjut dengan penampilan hafalan surah pendek, hadis, dan doa harian yang dipandu Ustazah Misrina bersama Arkana, salah satu murid TKIT Vinca Rosea . Selanjutnya, anak-anak menyanyikan lagu family member dalam bahasa Arab dan Inggris sebagai bentuk penerapan pembelajaran bahasa asing yang diajarkan di sekolah.

 

Anak-anak kembali diajak bergerak melalui senam pacu jalur dan Aram Sam Sam sebelum memasuki sesi penutup. Setelah seluruh kegiatan selesai, para siswa berkumpul di panggung untuk bershalawat bersama. Ustazah Misrina kemudian memberikan kesimpulan sekaligus menutup rangkaian acara, sebelum akhirnya Kak Una kembali mengambil alih sebagai penutup resmi kegiatan.

 

Program “Mengenal Radio dari Dekat” di RRI Lhokseumawe ini diharapkan dapat menambah wawasan anak mengenai dunia penyiaran sekaligus memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan dan berkesan.( RZ)

Berita Terkait

TAGANA dan TKSK Bergerak Cepat Tangani Banjir, Wakil Bupati Aceh Besar Cek. Kesiapan
Penanganan Cepat Bencana Taput: 9 Warga Ditemukan Meninggal, 31 Masih Dicari, 134 Mengungsi
Banjir Lumpuhkan Arteri Binjai-Medan, Polda Sumut Hadir Berikan Solusi Lewat Pengawalan di Tol
Update Terbaru Bencana Sumatera Utara: 221 Kejadian, 212 Korban, Polri Maksimalkan Penanganan di Lapangan
Polda Sumut Update Penanganan Bencana: 148 Kejadian di 12 Kab/Kota, 1.030 Personel Dikerahkan
Gempa M 6,3 Guncang Simeulue, Warga Panik Berhamburan dan Sejumlah Fasilitas Umum Dilaporkan Rusak
Peacemaker Justice Award 2025: Menguatkan Penyelesaian Sengketa Nonlitigasi Di Indonesia
Peningkatan Stabilitas Keamanan, Lapas Tebing Tinggi Lakukan Koordinasi Dengan Polda Sumut

Berita Terkait

Kamis, 27 November 2025 - 17:07 WIB

TAGANA dan TKSK Bergerak Cepat Tangani Banjir, Wakil Bupati Aceh Besar Cek. Kesiapan

Rabu, 26 November 2025 - 23:18 WIB

Hujan Deras Lumpuhkan Aktivitas di Aceh: Listrik Padam, Wilayah Terisolir, Warga Padati Kafe dan Warkop TU Abdullah Pulo

Rabu, 26 November 2025 - 22:21 WIB

Dinas Sosial Aceh Kerahkan TAGANA Siaga Penuh Hadapi Cuaca Ekstrem

Rabu, 26 November 2025 - 13:22 WIB

Sungai Kala Tripe Mengamuk: Akses ke Tripe Jaya Putus, Warga Terkurung Banjir

Rabu, 26 November 2025 - 10:37 WIB

Longsor dan Pohon Tumbang Tutup Akses Lintas Desa Persada Tongra–BabahRot

Selasa, 25 November 2025 - 19:57 WIB

Hujan Tak Surutkan Langkah: Marlina Muzakir dan Dinsos Aceh Pastikan Penanganan Banjir Tidak Tertunda.

Selasa, 25 November 2025 - 17:34 WIB

Istri Gubernur Aceh, Marlina Muzakir Salurkan Bantuan Logistik untuk Korban Banjir di Lhokseumawe

Selasa, 25 November 2025 - 17:21 WIB

Gerak Cepat Antar Instansi Atasi Pohon Tumbang Gunung Alue Krit

Berita Terbaru