RS Prima Husada Cipta Medan dan Polres Pelabuhan Belawan Sinergis Satu Tujuan Melayani Masyarakat

LARRY

- Redaksi

Minggu, 17 September 2023 - 21:53 WIB

20314 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TIMELINES INEWS | MEDAN

RS Prima Husada Cipta Medan bergandengan bersama Kepolisian Resor Pelabuhan Belawan, Medan, menjalankan langkah sinergi dalam pelayanan masyarakat. Sinergi tersebut diwujudkan dalam bentuk penanganan pencegahan stunting serta pelayanan visum korban asusila.

Sinergi ini dituangkan dalam bentuk nota kesepahaman yang telah ditandatangani pihak RS Prima Husada Cipta Medan diwakili oleh Plt. Kepala Rumah Sakit, dr.Syafril Armansyah, MKM, dan pihak Polres Pelabuhan Belawan diwakili oleh Kapolres Pelabuhan Belawan, Ajun Komisaris Besar Josua Tampubolon, S.H., M.H.. Penandatanganan ini dilakukan pada Sabtu (16/9/23), di Belawan, Medan, Sumatera Utara.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Stunting atau hambatan perkembangan pada anak akibat faktor gizi dan multidimensi adalah masalah besar yang mengancam bangsa. Dalam sinergitas ini, Polres Pelabuhan Belawan akan membantu pencegahan dan penanganan stunting. Stunting sendiri adalah masalah luar biasa yang menjadi perhatian nasional, di mana tanggung jawab pemberantasannya telah diinstruksikan presiden untuk dilakukan seluruh lapisan masyarakat dan instansi-instansi terkait.

Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) telah menargetkan angka prevalansi stunting di Indonesia hanya 14% pada tahun 2024. Sementara per Januari 2023, angka prevalansi stunting di Kota Medan masih mencapai 21%. Hal ini tentu perlu jadi perhatian.

RS Prima Husada Cipta Medan yang berkomitmen meningkatkan pelayanan kesehatan tentunya turut aktif melakukan langkah-langkah pencegahan stunting. Sebagai pelayan masyarakat, Polres Pelabuhan Belawan juga turut serta menggalakkan pencegahan stunting. Dengan sinergi ini, langkah-langkah pemberantasan stunting tentunya lebih maksimal dan merata terutama menyasar masyarakat Medan Utara. Terlebih pihak kepolisian adalah salah satu instansi pelayanan terdekat dengan masyarakat.

Polres Pelabuhan Belawan pun menggandeng RS Prima Husada Cipta Medan untuk menegakkan hukum. Dalam hal ini, RS Prima Husada Cipta Medan akan bekerja sama dengan pihak Polres Pelabuhan Belawan melaksanakan visum dan penanganan korban asusila.

Pelaksanaan visum menjadi hal penting untuk menyuarakan hak-hak korban dan menegakkan keadilan. Terlebih korban tindak asusila atau korban cabul kerap memilih untuk diam karena ketakutan melapor dan tidak memiliki akses melakukan visum. Sinergitas bersama RS Prima Husada Cipta Medan ini memastikan korban mendapatkan pelayanan visum oleh tenaga medis profesional dan tersumpah dalam menjaga kerahasiaan medis sebagaimana yang tertuang dalam perundangan.

Senior Vice President Pemasaran dan Pelayanan Pelanggan, Devi Windari, M.HUM, CPR, CCM menyatakan bahwa sinergitas ini merupakan bentuk komitmen bersama untuk memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat khususnya Medan Utara yang bertujuan untuk meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

“Kami menyambut baik kerjasama ini dan sebagai fasilitas layanan kesehatan akan memastikan layanan yang kami berikan baik untuk penanganan stunting dan visum adalah pelayanan yang terbaik dan dapat dipertanggung jawabkan”, ujar Plt. Kepala Rumah Sakit, dr. Syafril Armansyah, MKM.

“Kolaborasi untuk meningkatkan pelayanan kesehatan terhadap masyarakat khususnya anak stunting dan percepatan hasil visum dalam rangka pengungkapan kekerasan seksual korban anak dibawah umur,” tambah Kapolres Pelabuhan Belawan, Ajun Komisaris Besar Josua Tampubolon S.H., M.H.

Harapan ke depannya, dengan sinergi RS Prima Husada Cipta Medan dan Polres Pelabuhan Belawan, pelayanan terhadap masyarakat pun semakin optimal. Baik dari sisi pencegahan dan penanganan stunting, serta menegakkan keadilan untuk korban tindak asusila.(Red/Tim)

 

 

 

 

 

 

 

 

 

Berita Terkait

Peacemaker Justice Award 2025: Menguatkan Penyelesaian Sengketa Nonlitigasi Di Indonesia
Beras Impor 250 Ton di Sabang Diizinkan Masuk, Tapi Dilarang Keluar Daerah Pabean
BNN Aceh Musnahkan 54 Kg Narkotika,Ungkap Modus Peredaran Lintas Kabupaten
Beras Impor Sabang Dinilai Ilegal oleh Mentan, Pemerintah Aceh dan BPKS Angkat Bicara
Wagub Fadhlullah Sambut Kedatangan Menteri Kebudayaan Jelang Maulid Akbar
Bupati Pidie Jaya Hapus Pasung, Pulihkan Harapan Dua Warga ODGJ Resmi Dibebaskan dan Dibawa ke RSJ Banda Aceh
Nasir Djamil Apresiasi Peran Polri dalam Penangkapan Alice Guo, yang Kini Dijatuhi Hukuman Seumur Hidup di Manila
Polri dan Instansi Terkait Musnahkan 51,75 Hektare Ladang Ganja di Gayo Lues

Berita Terkait

Jumat, 28 November 2025 - 08:16 WIB

Polairud dan Tim SAR Gabungan Maksimalkan Evakuasi Korban Banjir di Sibolga–Tapteng

Jumat, 28 November 2025 - 08:11 WIB

Sat Brimob Polda Sumut Berikan Layanan Kesehatan dan Evakuasi Korban Banjir di Kuala Bekala

Kamis, 27 November 2025 - 19:05 WIB

Ops Zebra Toba 2025, Sat Lantas Polres Pematangsiantar Sosialiasi di Jalan Parapat

Kamis, 27 November 2025 - 16:44 WIB

Penanganan Cepat Bencana Taput: 9 Warga Ditemukan Meninggal, 31 Masih Dicari, 134 Mengungsi

Kamis, 27 November 2025 - 16:32 WIB

Update Terbaru Bencana Sumatera Utara: 221 Kejadian, 212 Korban, Polri Maksimalkan Penanganan di Lapangan

Kamis, 27 November 2025 - 16:24 WIB

Polda Sumut Update Penanganan Bencana: 148 Kejadian di 12 Kab/Kota, 1.030 Personel Dikerahkan

Rabu, 26 November 2025 - 23:47 WIB

Peningkatan Stabilitas Keamanan, Lapas Tebing Tinggi Lakukan Koordinasi Dengan Polda Sumut

Rabu, 26 November 2025 - 23:38 WIB

Di tengah Cuaca Ekstrim, Lapas Padangsidimpuan Tingkatkan Kontrol Blok Hunian

Berita Terbaru