PESTA TOBA Seri-11 Dorong Penguatan Data, Menuju Toba Mantap 2029

RAJU TAMPUBOLON

- Redaksi

Selasa, 25 November 2025 - 17:08 WIB

2025 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

TLii | Sumut | Toba : Badan Pusat Statistik (BPS) Kabupaten Toba bersama Dinas Kominfo sebagai Walidata dan BappedaLitbangda sebagai Sekretariat Data, kembali melaksanakan PESTA TOBA Seri-11 dengan tema “Metadata dan Dampak Program Makan Bergizi Gratis”.

Kegiatan ini berlangsung di Ruang Rapat Badan Perencanaan Pembangunan, Penelitian dan Pengembangan Daerah Kabupaten Toba, Selasa (25/11/2025).

Ini merupakan agenda rutin bulanan yang bertujuan membangun kesepahaman, meningkatkan kapasitas, serta memperkuat kerja sama antar instansi dalam pengelolaan data sektoral.

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

Acara dibuka oleh Bupati Toba melalui Pj. Sekretaris Daerah Kabupaten Toba, Paber Napitupulu. Dalam sambutannya, Sekda Paber Napitupulu menegaskan pentingnya penyediaan data berkualitas sebagai dasar perencanaan pembangunan. “Kami berharap kegiatan ini berdampak dalam penyediaan data berkualitas di Kabupaten Toba guna mendukung percepatan pembangunan ekonomi di Kabupaten Toba,” ujarnya.

Sesi materi pertama disampaikan oleh Ketua Tim Pembinaan Statistik Sektoral, Eirene Debora Simanullang, yang memaparkan penyusunan metadata, manfaat metadata, tujuan Satu Data Indonesia, peran BPS sebagai pembina data, serta pentingnya standar data yang terstruktur.

Materi kedua dibawakan oleh Koordinator Wilayah Badan Gizi Nasional Kabupaten Toba, Miranda Sihombing, yang menjelaskan dampak pelaksanaan Program Makan Bergizi Gratis, termasuk kontribusinya terhadap peningkatan kesehatan dan dukungan gizi masyarakat. Dan sebagai moderator Gibson Sitinjak.

Kegiatan ini turut dihadiri oleh Kepala BPS Kabupaten Toba Sabar Alberto Harianja, Asisten Administrasi Umum Very S Napitupulu, Kepala Bapedalitbangda Sofian Sitorus, Kepala Dinas Kominfo Sesmon Butarbutar, dan para admin perangkat daerah Kabupaten Toba.

(MC Toba)

(Raju)

Berita Terkait

Ops Zebra Toba 2025, Sat Lantas Polres Pematangsiantar Sosialiasi di Jalan Parapat
TAGANA dan TKSK Bergerak Cepat Tangani Banjir, Wakil Bupati Aceh Besar Cek. Kesiapan
Penanganan Cepat Bencana Taput: 9 Warga Ditemukan Meninggal, 31 Masih Dicari, 134 Mengungsi
Banjir Lumpuhkan Arteri Binjai-Medan, Polda Sumut Hadir Berikan Solusi Lewat Pengawalan di Tol
Update Terbaru Bencana Sumatera Utara: 221 Kejadian, 212 Korban, Polri Maksimalkan Penanganan di Lapangan
Polda Sumut Update Penanganan Bencana: 148 Kejadian di 12 Kab/Kota, 1.030 Personel Dikerahkan
Gempa M 6,3 Guncang Simeulue, Warga Panik Berhamburan dan Sejumlah Fasilitas Umum Dilaporkan Rusak
Peacemaker Justice Award 2025: Menguatkan Penyelesaian Sengketa Nonlitigasi Di Indonesia

Berita Terkait

Kamis, 27 November 2025 - 19:05 WIB

Ops Zebra Toba 2025, Sat Lantas Polres Pematangsiantar Sosialiasi di Jalan Parapat

Kamis, 27 November 2025 - 16:44 WIB

Penanganan Cepat Bencana Taput: 9 Warga Ditemukan Meninggal, 31 Masih Dicari, 134 Mengungsi

Kamis, 27 November 2025 - 16:39 WIB

Banjir Lumpuhkan Arteri Binjai-Medan, Polda Sumut Hadir Berikan Solusi Lewat Pengawalan di Tol

Kamis, 27 November 2025 - 16:32 WIB

Update Terbaru Bencana Sumatera Utara: 221 Kejadian, 212 Korban, Polri Maksimalkan Penanganan di Lapangan

Rabu, 26 November 2025 - 23:47 WIB

Peningkatan Stabilitas Keamanan, Lapas Tebing Tinggi Lakukan Koordinasi Dengan Polda Sumut

Rabu, 26 November 2025 - 23:38 WIB

Di tengah Cuaca Ekstrim, Lapas Padangsidimpuan Tingkatkan Kontrol Blok Hunian

Rabu, 26 November 2025 - 23:25 WIB

Semarak HUT Kemenimipas ke-1, Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Pagelaran Kreativitas Warga Binaan

Rabu, 26 November 2025 - 23:16 WIB

Lembaga Bantuan Hukum Trisila Soroti Dugaan Tangkap Lepas 4 ABK Dan 10 PMi ilegal oleh imigrasi Tanjungbalai

Berita Terbaru