TLii | BAPAS KLS I PALANGKA RAYA
21/11/2025
TIMELINES INEWS INVESTIGASI, Palangka Raya, 20 November 2025 Kepala Balai Pemasyarakatan (Bapas) Kelas I Palangka Raya menghadiri kegiatan Penguatan Fungsi Pengawasan di Lingkungan Pemasyarakatan yang disampaikan langsung oleh Inspektur Wilayah III, Hendro Tri Prasetyo, bertempat di Aula Kantor Wilayah Ditjen Pemasyarakatan Kalimantan Tengah.

Kegiatan ini menjadi momentum penting dalam mendorong peningkatan kualitas pengawasan internal serta memastikan seluruh jajaran pemasyarakatan bekerja berdasarkan prinsip profesionalitas, transparansi, dan kepatuhan terhadap regulasi.

Dalam arahannya, Inspektur Wilayah III Hendro Tri Prasetyo menegaskan bahwa pengawasan merupakan garda terdepan dalam mencegah penyimpangan. Ia juga menekankan pentingnya memperkuat budaya kerja berintegritas serta memastikan seluruh layanan berjalan sesuai standar operasional yang telah ditetapkan.
Kepala Bapas Palangka Raya, Theo Adrianus, menilai kegiatan ini sebagai pengingat sekaligus penguatan komitmen bagi seluruh jajaran untuk menjaga integritas dan akuntabilitas dalam pelaksanaan tugas.
“Penguatan yang disampaikan Bapak Hendro Tri Prasetyo hari ini menjadi energi bagi kami untuk terus memperbaiki diri dan meningkatkan kualitas layanan. Kami berkomitmen menjadikan Bapas Palangka Raya sebagai satuan kerja yang bersih, transparan, serta bebas dari praktik pungli. Integritas adalah harga mati, dan akuntabilitas menjadi dasar pijakan dalam mewujudkan Bapas Palangka Raya menuju Wilayah Bebas dari Korupsi (WBK),” tegasnya.
Theo juga menambahkan bahwa budaya kerja berbasis pengawasan melekat, kepatuhan, dan profesionalitas akan terus diperkuat melalui kolaborasi seluruh pegawai. Dengan demikian, setiap langkah pelayanan dapat dipertanggungjawabkan secara jelas dan terukur.
Melalui kegiatan ini, Bapas Palangka Raya berharap penguatan fungsi pengawasan dapat menjadi fondasi kokoh dalam meningkatkan kualitas kinerja dan pelayanan kepada masyarakat, Terangnya.
(***)

































