
TLii | ACEH | GAYO LUES | Blangpegayon – Upaya peningkatan kualitas gizi masyarakat terus digencarkan oleh pemerintah melalui Badan Gizi Nasional (BGN). Pada hari ini, Selasa (19/8/2025), bertempat di Desa Cinta Maju, Kecamatan Blangpegayon, Kabupaten Gayo Lues, telah dilaksanakan Launching Perdana Program Makanan Bergizi oleh Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) Desa Cinta Maju yang merupakan mitra resmi dari BGN.

Acara launching ini dihadiri langsung oleh unsur aparat keamanan dan tim pelaksana, di antaranya Kapolsek Blangkejeren Iptu Syamsuddin SH yang diwakili oleh Kapospampol Blangpegayon Aiptu Joko Ansari, SH, didampingi Aiptu Said Edi Yusfa, Bripka Sahriyan selaku Bhabinkamtibmas Desa Cinta Maju, serta Sertu Muhammad Ali dari Koramil Blangpegayon yang hadir mewakili Danramil Blangpegayon. Kehadiran aparat kepolisian bersama personel Koramil menandai sinergi berbagai pihak dalam mendukung keberlangsungan program gizi nasional yang menyasar anak usia sekolah.
Distribusi makanan perdana dilakukan secara serentak ke sejumlah sekolah di Kecamatan Blangpegayon. Menu sehat yang disajikan hari ini antara lain nasi putih, ayam goreng kalasaan, tahu goreng, tumis buncis-wortel, serta buah jeruk. Menu tersebut disusun oleh tim ahli gizi agar sesuai dengan kebutuhan nutrisi anak sekolah serta mendukung peningkatan daya tahan tubuh, konsentrasi, dan prestasi belajar.
Kepala SPPG Cinta Maju, Arfako Dian Candra, S.E, menjelaskan bahwa SPPG hadir sebagai perpanjangan tangan dari Badan Gizi Nasional dalam menjalankan program gizi masyarakat di tingkat lokal. Didukung oleh Yayasan Assidiq Gayo Mandiri, SPPG bertugas mengelola dapur sehat, mengatur distribusi makanan, serta memastikan mutu gizi sesuai standar kesehatan. Tim ini diperkuat oleh tenaga ahli gizi, akuntan, dan mitra catering yang secara bersama-sama menjamin keberlangsungan program.
Adapun jumlah penerima manfaat pada pelaksanaan perdana ini mencapai 2.078 siswa yang tersebar di berbagai jenjang pendidikan, mulai dari TK, SD/MI, SMP/MTs hingga SMA/MA/SMK di wilayah Kecamatan Blangpegayon. Beberapa sekolah yang menjadi target utama antara lain TK Negeri Blangpegayon, SDN 1–3 Blangpegayon, MI Raudhatul Jihat, SMPN 1 Blangpegayon, MTs Darul Hijrah Al-Madaniyyah, SMAN 1 Blangpegayon, SMAN Seribu Bukit, serta Madrasah Aliyah Raudhatul Qur’an.
Kapolsek Blangkejeren Iptu Syamsuddin, SH melalui Kapospampol Blangpegayon Aiptu Joko Ansari, SH, dalam keterangannya menyampaikan apresiasi atas terlaksananya kegiatan ini. Menurutnya, pemenuhan gizi anak sekolah adalah bagian dari investasi jangka panjang bangsa. “Anak-anak kita adalah generasi penerus. Dengan asupan gizi yang baik, mereka akan tumbuh sehat, cerdas, dan siap bersaing di masa depan. Kami mendukung penuh program ini agar berjalan berkelanjutan di wilayah Blangpegayon,” terangnya.
Sementara itu, Danramil Blangpegayon Kapten Budiman Sitinjak yang diwakili oleh Sertu Muhammad Ali, dalam sambutannya menegaskan bahwa TNI selalu siap mendukung program pemerintah yang bersentuhan langsung dengan kesejahteraan masyarakat. “Program makan bergizi ini adalah bentuk nyata perhatian negara terhadap anak-anak sekolah, khususnya di daerah. Kami dari jajaran Koramil Blangpegayon akan terus bersinergi dengan kepolisian, pemerintah daerah, dan masyarakat dalam memastikan program ini berjalan baik dan tepat sasaran,” ujarnya.
Program Makanan Bergizi Gratis ini diharapkan mampu menjawab tantangan gizi di daerah, sekaligus meningkatkan kesadaran masyarakat tentang pentingnya pola makan sehat. Melalui sinergi antara BGN, SPPG, Yayasan Assidiq Gayo Mandiri, serta dukungan aparat kepolisian, Koramil, dan masyarakat, program ini diharapkan dapat terus berjalan secara rutin dan berkesinambungan.
Dengan terlaksananya launching perdana ini, Kecamatan Blangpegayon resmi menjadi salah satu wilayah yang menjadi pionir dalam pelaksanaan program gizi nasional di Kabupaten Gayo Lues. Ke depan, SPPG bersama BGN berkomitmen untuk memperluas jangkauan distribusi, meningkatkan variasi menu, serta memperkuat edukasi gizi di sekolah-sekolah agar tujuan utama, yakni menciptakan generasi sehat, kuat, dan cerdas, dapat tercapai dengan baik. (RED)

































