Atlet Aceh Persembahkan Medali untuk Indonesia di SEASA Shooting Championship 2025

SAMSUL EDI, S.HUT., M.Kv

- Redaksi

Jumat, 10 Oktober 2025 - 10:52 WIB

20719 views
facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Atlet Aceh Persembahkan Medali untuk Indonesia di SEASA Shooting Championship 2025

Atlet Aceh Persembahkan Medali untuk Indonesia di SEASA Shooting Championship 2025

TLII>>Bangkok, Thailand – Atlet menembak asal Aceh, Sulthanul Aulia Ma’ruf, kembali mengharumkan nama Indonesia di pentas internasional. Ia berhasil meraih satu medali emas dan satu medali perak pada ajang SEASA Shooting Championship 2025 yang digelar di Bangkok, Thailand, 6–15 Oktober 2025.

Atlet Aceh Persembahkan Medali untuk Indonesia di SEASA Shooting Championship 2025

Sulthanul yang diturunkan Pengurus Besar Persatuan Menembak dan Berburu Seluruh Indonesia (PB Perbakin) tampil gemilang pada dua nomor bergengsi. Ia meraih:

 

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

🥇 Medali Emas – 10 Meter Air Pistol Men Team

 

🥈 Medali Perak – 10 Meter Air Pistol Mixed Team

 

 

Turnamen ini merupakan kejuaraan resmi Asia Tenggara dan menjadi ajang uji coba sebelum SEA Games 2025. Prestasi tersebut sekaligus mempertegas konsistensi performa Sulthanul setelah sebelumnya meraih emas dan perunggu pada PON XXI 2024 Aceh–Sumut.

Atlet Aceh Persembahkan Medali untuk Indonesia di SEASA Shooting Championship 2025

Berkiprah di Tengah Kisruh Pembinaan Olahraga Aceh

 

Keberhasilan atlet asal Banda Aceh itu terasa istimewa, mengingat ia berjuang dalam situasi yang tidak ideal di daerahnya. Hingga kini, bonus PON 2024 untuk atlet Aceh belum jelas pencairannya. Bahkan, Sulthanul tidak masuk dalam program pembinaan atlet KONI Aceh tahun 2025.

 

> “Saya tetap fokus latihan dan meraih prestasi. Soal pembinaan, biarlah para pimpinan KONI Aceh dan pemerintah Aceh yang memikirkan bagaimana masa depan atlet,” ujar Sulthanul saat dihubungi usai pertandingan di Bangkok.

 

 

 

KONI Aceh berdalih belum memasukkan atlet menembak ke program pembinaan karena kepengurusan Pengprov Perbakin Aceh belum terbentuk. Namun, Sulthanul menilai hal itu seharusnya tidak menjadi alasan untuk menelantarkan atlet berprestasi.

 

> “Sebelumnya dana pembinaan tetap bisa diberikan meski melalui jalur langsung. Kami berharap ada solusi, bukan alasan,” tegasnya.

Atlet Aceh Persembahkan Medali untuk Indonesia di SEASA Shooting Championship 2025

Harapan untuk Pemerintah Aceh

Dalam kesempatan itu, Sulthanul menyampaikan harapan khusus kepada Gubernur Aceh agar memberi perhatian serius terhadap atlet berprestasi, terutama yang kini sedang diproyeksikan memperkuat Indonesia di SEA Games 2025.

 

> “Saat ini saya berlatih di luar Aceh dan kebutuhan peralatan sangat besar. Kalau tidak ada dukungan pembinaan, kami kesulitan bertahan. Kami hanya berharap diberi kesempatan masuk program pembinaan daerah,” tutupnya.

 

Meski menghadapi keterbatasan, Sulthanul tetap menjadi bukti bahwa semangat dan komitmen mampu menembus keterbatasan birokrasi. Prestasinya di Bangkok menjadi pesan kuat bahwa Aceh masih memiliki atlet berkelas internasional yang layak mendapatkan dukungan Penuh.

Berita Terkait

Peacemaker Justice Award 2025: Menguatkan Penyelesaian Sengketa Nonlitigasi Di Indonesia
Peningkatan Stabilitas Keamanan, Lapas Tebing Tinggi Lakukan Koordinasi Dengan Polda Sumut
Di tengah Cuaca Ekstrim, Lapas Padangsidimpuan Tingkatkan Kontrol Blok Hunian
Semarak HUT Kemenimipas ke-1, Lapas Perempuan Kelas IIA Medan Gelar Pagelaran Kreativitas Warga Binaan
Hujan Deras Lumpuhkan Aktivitas di Aceh: Listrik Padam, Wilayah Terisolir, Warga Padati Kafe dan Warkop TU Abdullah Pulo
Lembaga Bantuan Hukum Trisila Soroti Dugaan Tangkap Lepas 4 ABK Dan 10 PMi ilegal oleh imigrasi Tanjungbalai
Lapas Perempuan Medan Tutup Pelatihan Kemandirian Bidang Handycraft untuk Warga Binaan
Advokat Marthin Lase, SH, C.PS, Soroti Dugaan Tangkap Lepas 4 ABK KM Aqil Jaya Dan 10 PMI ilegal Oleh imigrasi Tanjungbalai Asahan

Berita Terkait

Rabu, 26 November 2025 - 22:55 WIB

Advokat Marthin Lase, SH, C.PS, Soroti Dugaan Tangkap Lepas 4 ABK KM Aqil Jaya Dan 10 PMI ilegal Oleh imigrasi Tanjungbalai Asahan

Rabu, 26 November 2025 - 13:38 WIB

KN SAR SANJAYA Berhasil Evakuasi KM Jaya Mandiri 5 Yang Karam Di Perairan Kuala Tanjungbalai Asahan

Selasa, 25 November 2025 - 19:58 WIB

Aksi Serbu Memanas Di Kantor Imigrasi Tanjungbalai Asahan, Ketua Bung Adam Panjat Pagar Dan Buka Baju

Selasa, 25 November 2025 - 17:38 WIB

Aksi SERBU Memanas Di Kantor Imigrasi Tanjungbalai Asahan, Bung Adam Panjat Pagar Dan Buka Baju

Selasa, 25 November 2025 - 13:21 WIB

Imigrasi klas II TPI Tanjungbalai Asahan Cacat Prosedur Terkait Tangkap Lepas 10 PMI Ilegal Dan 4 ABK

Senin, 24 November 2025 - 16:31 WIB

TNI AL Lanal TBA Gagalkan Penyelundupan 1,5kg Sabu Di Pesisir Bagan Asahan

Sabtu, 22 November 2025 - 10:09 WIB

Ketua SERBU Soroti Kinerja Lanal Tanjungbalai Asahan Harus Bertanggung Jawab Atas Penanganan Ball Press

Jumat, 21 November 2025 - 18:01 WIB

SERBU Gelar Aksi Demo Siram Diri pakai Air Limbah,Desak Penutupan Gudang Ikan Asin UD MATAK Yang Diduga Cemari Lingkungan

Berita Terbaru