TKIT Vinca Rosea Ajak Anak Mengenal Radio dari Dekat di RRI Lhokseumawe
TLii|Aceh|Lhokseumawe — Puluhan siswa TKIT Vinca Rosea Tahfizh Internasional mengikuti kegiatan edukatif bertajuk “Mengenal Radio dari Dekat” di RRI Lhokseumawe, Kamis (22/11/2025). Program ini dibuka oleh host RRI, Kak Una, yang menyambut kedatangan kepala sekolah bersama dua guru pendamping.
Pada sesi awal, Kak Una menanyakan profil sekolah kepada Kepala TKIT Vinca Rosea, Zsoya Iasa, ST. Ia menjelaskan bahwa sekolah yang berfokus pada pendidikan tahfizh dan pembinaan karakter tersebut telah berdiri sejak Juli 2019.
Kegiatan dilanjutkan dengan ice breaking yang dipandu Ustazah Misrina, S.Pd. Pada kesempatan ini, ia mengenalkan kepada anak-anak mengenai apa itu RRI, mengingat banyak dari mereka yang belum memahami fungsi serta sejarah radio nasional tersebut.
Usai ice breaking, anak-anak mengikuti Senam Sehat Ceria yang disusun oleh Ustazah Addini Inayatullah, S.Pd. Suasana semakin meriah ketika para siswa bergerak antusias mengikuti gerakan senam yang ceria dan penuh energi.
Rangkaian kegiatan berlanjut dengan penampilan hafalan surah pendek, hadis, dan doa harian yang dipandu Ustazah Misrina bersama Arkana, salah satu murid TKIT Vinca Rosea . Selanjutnya, anak-anak menyanyikan lagu family member dalam bahasa Arab dan Inggris sebagai bentuk penerapan pembelajaran bahasa asing yang diajarkan di sekolah.
Anak-anak kembali diajak bergerak melalui senam pacu jalur dan Aram Sam Sam sebelum memasuki sesi penutup. Setelah seluruh kegiatan selesai, para siswa berkumpul di panggung untuk bershalawat bersama. Ustazah Misrina kemudian memberikan kesimpulan sekaligus menutup rangkaian acara, sebelum akhirnya Kak Una kembali mengambil alih sebagai penutup resmi kegiatan.
Program “Mengenal Radio dari Dekat” di RRI Lhokseumawe ini diharapkan dapat menambah wawasan anak mengenai dunia penyiaran sekaligus memberikan pengalaman belajar yang menyenangkan dan berkesan.( RZ)

































